Athari Dampingi Menteri Basuki Kunjungi Sitinjau Lauik, Andre Rosiade: Berarti Bukan Hoaks

Langgam.id - Kedatangan Menteri Basuki ke Sitinjau Lauik menepis isu bahwa rencana pembangunan itu hoaks atau berita bohong.

Athari saat mendampingi Menteri Basuki meninjau kawasan Sitinjau Lauik.

Langgam.id - Anggota DPR RI asal Sumbar, Andre Rosiade mengatakan, dengan datangnya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono ke Sitinjau Lauik, Lubuk Kilangan, Kota Padang, Rabu (2/11/2022) telah menepis isu bahwa rencana pembangunan itu hoaks atau berita bohong. Bahkan, Basuki menyebut, proses pembangunan akan dimulai 2023.

“Wah, kalau pak Menteri PUPR yang datang langsung ke Sitinjau Lauik dan memastikan pembangunannya, berarti yang disampaian kemarin itu bukan hoaks. Seperti yang dituduhkan anggota DPR RI yang juga dari Sumbar sekitar bulan September lalu,” ujar Andre, Raabu (2/11/2022) menjawab awak media yang banyak menghubunginya.

Andre menyebutkan, apa yang disampaikannya di berbagai media nasional dan local itu bukanlah berita bohong. Karena dia sudah berdiskusi langsung dengan Menteri PUPR Basuki dan sejumlah Dirjennya. Bahkan juga sudah membahas bagaimana cara pendanaanya melalui KPBU (kerja sama pemerintah dengan badan usaha).

“Jadi saya tegaskan, itu bukan informasi bohong. Malah hari ini saya dengar anggota DPR yang bilang hoaks itu langsung datang bersama pak Menteri meninjau Sitinjau Lauik. Mungkin waktu itu, meski di Badan Anggaran dan di Komisi V yang bermitra dengan Kementerian PUPR, belum dapat informasinya. Sekarang sudah dapat informasih utuh dan katanya mau mengawal pembangunannya,” ungkapnya.

Sementara itu, Athari menyebutkan, dirinya juga sudah setujui dan Menteri Basuki juga berharap agar dirinya ikut mengawasi mulai dari rencana sampai ke pembangunannya fly over nanti. Menteri Basuki memberikan arahan penting. Yakni, agar longsor di Sitinjau Lauik tidak terjadi lagi, diperlukan penanganan yang serius.

Diketahui, pada akhir September lalu, Anggota Komisi V DPR RI, Athari Gauthi Ardi mengaku menyayangkan pernyataan Anggota DPR RI terkait pembangunan fly over Sitinjau Lauik. Karena dari seluruh data dan informasi yang di ikutinya di Komisi V dan Badan Anggran DPR RI, belum ada pembahasannya untuk tahun anggaran 2023.

“Bahkan saya sendiri juga belum dapat surat permohonannya. Orang itu kan klaim, suratnya sudah masuk ke pusat. Saya tidak tahu suratnya kemana? karena saya di Komisi V dan di Banggar belum ada anggaran untuk Flyover itu, bahkan katanya bulan Juni 2023 akan dimulai, serta disebutkan sebelum dia lengser proyek itu selesai,” ucap Athari yang dikutip berbagai media lokal.

Saat itu Athari mengatakan, flyover bukanlah proyek kecil, yang setahun bisa selesai, dan anggrannya bukan milyaran, tetapi triliunan. “Jadi saya tegaskan akan dimulai Juni 2023, itu bohong. Saya di Komisi V, saya di Badan Anggaran DPR RI, saya katakan belum ada anggaran untuk flyover untuk Sitinjau Lauik, jadi jangan bodohi masyarakat saya,” ucapnya.

Baca juga: Kata Mahyeldi Fly Over Sitinjau Lauik Jadi Dibangun 2023, Dikerjakan Hutama Karya

Kemudian disebutkannya lagi, persoalan ini perlu disampaikan, agar jangan ada informasi-informasi tidak benar (hoaks) yang diterima oleh masyarakat Sumatra Barat. Apalagi hanya untuk kepentingan imej seseorang.

Dapatkan update berita terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menduga banjir parah yang merendam kawasan Jabodetabek khususnya daerah Bekasi baru-baru ini
Diduga Sebabkan Banjir di Bekasi, Andre Rosiade Minta PJT II Berikan Data Aset yang Disewakan
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan akan memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan klub Liga Thailand, True Bangkok United.
Sukses Tampilkan Kualitasnya, Andre: Arhan Perpanjang Kontrak dengan True Bangkok United
Diduga dicuranginya Semen Padang FC pada laga melawan PSIS Semearang 17 April 2025 lalu, tak membuat manajemen tinggal diam. Penasihat tim
Semen Padang FC Sering Dirugikan, Andre Rosiade Minta LIB Pakai Wasit Asing Khusus Zona Degradasi
Arumi Saidah Humaira kondisinya kian memprihatinkan. Bocah tiga tahun itu menderita penyakit meningitis hidrosefalus dan juga cerebral palsy.
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Meningitis Hidrosefalus di Padang
Semen Padang FC (SPFC) sudah siap untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025. Ditambah lagi dengan dukungan penuh dari jajaran penasihat
Andre Rosiade Bantah Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC yang Dikeluhkan Scott
Usai memberikan bantuan langsung tunai (BLT), Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade kembali membantu Nur Rezkia Fahira yang menderita
Andre Rosiade Fasilitasi Pengobatan Bocah Penderita Lipoma di RSUP M Djamil Padang