ASN Pemko Padang Diingatkan Kembali Jaga Netralitas Selama Masa Kampanye

ASN Pemko Padang Diingatkan Kembali Jaga Netralitas Selama Masa Kampanye

Foto: Info Publik Padang

Langgam.id – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Padang, Yosefriawan, kembali mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Padang untuk menjaga netralitas selama masa kampanye Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota 2024.

“Jaga netralitas di masa kampanye ini. Jangan menunjukkan keberpihakan kepada salah satu calon,” ujar Yosefriawan saat memimpin apel gabungan di Balai Kota Padang, Senin (7/10/2024).

Yosefriawan menekankan bahwa perilaku ASN selama kampanye diawasi oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan masyarakat. Jika ada ASN yang terbukti melanggar, sanksi tegas akan dikenakan.

“Bawaslu dan jajarannya akan memeriksa jika ada dugaan pelanggaran. Jika terbukti, sanksi tegas akan diberikan. Kami terus mengingatkan agar ASN menjaga netralitas, terutama karena kita sudah memasuki masa kampanye,” tegas Yosefriawan.

Sebagaimana diketahui, tahapan kampanye Pilkada 2024 telah dimulai sejak 25 September dan akan berlangsung hingga 23 November 2024.

Di Pilkada Sumatera Barat, terdapat dua pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur: pasangan nomor urut 1 Mahyledi-Vasco Ruseimy dan pasangan nomor urut 2 Epyardi Asda-Ekos Albar. Sementara di Pilkada Kota Padang, tiga pasangan calon akan bersaing, yaitu nomor urut 1 Fadly Amran-Maigus Nasir, nomor urut 2 Muhammad Iqbal-Amasrul, dan nomor urut 3 Hendri Septa-Hidayat. Pemungutan suara akan dilaksanakan pada 27 November 2024. (*/Yh)

Tag:

Baca Juga

Didaulat Jadi Presiden Dewan HAM PBB, Tapi Antrian Tapol Sangat Panjang
Didaulat Jadi Presiden Dewan HAM PBB, Tapi Antrian Tapol Sangat Panjang
Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Lulusan Sekolah Islam di Indonesia: Antara Kesalehan Individual dan Kontribusi Sosial
Lulusan Sekolah Islam di Indonesia: Antara Kesalehan Individual dan Kontribusi Sosial
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Pemain baru Semen Padang Maicon Souza
Kabau Sirah Umumkan Transfer Maicon Souza, Pemain Berdarah Brazil
Diikuti 311 Atlet, Wako Padang Buka Kejuaraan Renang tingkat Sumatera
Diikuti 311 Atlet, Wako Padang Buka Kejuaraan Renang tingkat Sumatera