Antisipasi Corona, Pemkab Dharmasraya Terapkan Belajar di Rumah Dua Pekan

Antisipasi Corona, Pemkab Dharmasraya Terapkan Belajar di Rumah Dua Pekan

Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan. (Humas Pemkab Dharmasraya)

Langgam.id- Pemeritah Kabupaten Dharmasraya memutuskan seluruh siswa PAUD, TK, SD dan SMP belajar di rumah masing-masing, mulai Jumat (20/03/2020) hingga Kamis (2/04/2020).

“Untuk mengantisipasi penyebaran wabah virus corona, kegiatan belajar mengajar akan dialihkan di rumah masing-masing selama dua pekan,” ujar Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan kepada langgam.id Kamis (19/03/2020).

Sutan Riska mengatakan, selama kegiatan belajar di rumah, guru memberikan tugas kepada siswa sesuai dengan program pembelajaran yang sudah direncanakan.

Jika memungkinkan, kata dia, pihak sekolah dan siswa dapat menggunakan media belajar daring seperti ruang guru, rumah belajar, tv education, WhatsApp Grup, atau sejenisnya. Baca juga: Antisipasi Corona, Kemendikbud Rilis 8 Link Situs Belajar di Rumah.

“Kami juga mengimbau orang tua untuk turut serta memantau dan mengawasi siswa dalam belajar di rumah,” ujarnya.

Ia menyebut, selama kegiatan belajar di rumah, siswa dilarang beraktivitas di luar rumah, seperti mengunjungi fasilitas umum atau tempat keramaian lainnya. Kecuali sangat mendesak dan mesti didampingi orang tua.

Dalam instruksinya, Sutan Riska meminta Satpol PP melakukan pengawasan serta penindakan terhadap siswa yang beraktivitas di luar rumah tanpa didampingi orang tua.

“Selain itu, segala bentuk kegiatan, seperti perlombaan, festival atau kegiatan lain yang sudah diagendakan sebelumnya,” ujarnya.

Selama proses belajar di rumah, Dinas Pendidikan Dharmasraya akan melakukan penyemprotan desinfektan ke seluruh bangunan sekolah. (SRP)

Baca Juga

Pemkab Dharmasraya berhasil meraih predikat tertinggi, yaitu Kabupaten Informatif, pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025
Pemkab Dharmasraya Raih Prediket Kabupaten Informatif KIP 2025, Nagari Koto Besar Juara 3
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menghadiri malam resepsi syukuran HUT Universitas Dharmas Indonesia (UNDHARI) ke-18,
Bupati Apresiasi Kiprah UNDHARI Jadi Motor Penggerak Pembangunan SDM di Dharmasraya
Pemkab Dharmasraya menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan ke-80 dan Hari Kesehatan Nasional ke-61 secara serentak di halaman Kantor
Pemkab Dharmasraya Gelar Upacara Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional
Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Dharmasraya Jasman Dt Bandaro Bendang membuka kegiatan Pelatihan Tailor Made Training (TMT)
32 Warga Dharmasraya Ikuti Pelatihan Menghias Busana dan Pengelasan Fabrikasi
Kabupaten Dharmasraya ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Rapat Koordinasi Staf Ahli Gubernur, Bupati, dan Wali Kota
Dharmasraya Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Rakor Staf Ahli Kepala Daerah se-Sumbar
36 peserta dinyatakan lulus seleksi administrasi oleh Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemkab Dharmasraya.
36 Peserta Lulus Seleksi Administrasi JPTP Pemkab Dharmasraya