Langgam.id - Taman Bunga Puncak Tonang di Nagari Sundata, Kecamatan Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman resmi ditutup untuk umum. Penutupan objek wisata itu disebut karena maraknya Pungutan Liar (Pungli) di jalan menuju lokasi.
Penutupan Taman Bunga Puncak Tonang itu juga tekah diumumkan di Instagram resmi @tamanbungapuncaktonang. "Izin pamit, Taman Bunga Puncak Tonang Tutup untuk umum bertepatan dengan hari pariwisata dunia. Semoga suatu saat kami bisa kembali hadir untuk pariwisata Pasaman," tertulis di akun tersebut.
Lalu dituliskan, bahwa penyebab penutupan taman bunga itu akibat maraknya Pungli sepanjang jalan menuju taman, ditambah berat nya jalan menuju taman.
"Ini memberatkan pengunjung. Terimakasih pengunjung dengan segala kendala tetap berkunjung ke Taman sampai 25 September 2022. Per 27 September 2022 kami pamit," tulisnya.
Diketahui, Puncak Tonang merupakan salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi jika berada di Kabupaten Pasaman, tepatnya di Nagari Sundata, Kecamatan Lubuk Sikaping, Sumatra Barat. Pasalanya, di kawasan ini kamu dapat menikmati indahnya hamparan bunga seperti berada di Keukenhof, taman bunga terindah di dunia yang ada di Belanda.
Taman bunga yang ditata sedemikian rupa sehingga menampilkan keindahan yang alami. Di sini kmau dapat menikmati beragam jenis bunga dan tanaman warna- warni. Seperti bunga mawar, bunga anggrek, bunga tapak dara pink, bunga lavender, bunga begonia, dan masih banyak lagi. Bunga-bunga di Puncak tonang ditanam berdasarkan jenis dan tumbuh membentuk pola-pola menarik menjadikan tempat ini pilihan tempat untuk berfoto.
Selain itu, di sini juga disediakan spot foto unik yang bisa buat hasil foto kamu jadi instagramable. Jadi Puncak Tonang cocok buat kamu yang senang swafoto.
Pemandangan di Puncak Tonang juga masih asri karena lokasinya yang berada di ketinggian dan dikelilingi pohon rindang. Membuat udara menjadi sejuk sehingga kamu betah berlama-lama di Puncak Tonang.
Untuk sampai ke objek wisata Puncak Tonang, wisatawan hanya perlu menempuh perjalan dengan kendaraan sekitar 25 menit dari Lubuk Sikaping. Dengan membayar tiket sebesar Rp 10 ribu, kamu sudah bisa menikmati keindahakan Puncak Tonang.
Baca juga: Puncak Tonang, Keindahan Alam Pasaman Berbalut Warna-warni Bunga
Sebelum menjadi objek wisata Puncak Tonang dulunya adalah hutan belantara seluas 20 hektare yang tidak difungsikan. Kemudian Pemerintah setempat berinisiatif untuk mengelola dan mulai mulai menanami lokasi ini dengan berbagai macam tanaman.
—