Aderia Dilantik Jadi Wakil Ketua DPRD Agam

Langgam.id - Aderia resmi dilantik sebagai wakil ketua DPRD Agam masa jabatan 2024-2029. Pelantikan dilaksanakan dalam rapat paripurna pengucapan sumpah janji pimpinan DPRD Agam di aula utama DPRD Agam, Senin (9/12/2024).

Pengambilan sumpah dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Lubuk Basung, Fatchu Rochman. Pelantikan Aderia ini berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Sumbar Nomor 171-761-2024 tentang Peresmian Pengangkatan Pimpinan DPRD Kabupaten Agam.

Dilansir dari laman Instagram Diskominfo Agam, bahwa dengan bergabung Aderia dari Partai Demokrat tersebut, maka kini jajaran pimpinan DPRD Agam sudah lengkap.

Sebelumnya sudah dilakukan pengukuhan Ilham sebagai ketua DPRD serta Henrizal dari PAN dan Muhammad Risman dari NasDem sebagai wakil ketua pada rapat paripurna 224 September 2024 yang lalu.

Ketua DPRD Agam, Ilham mengungkapkan pentingnya sinergi antara DPRD dan Pemkab Agam dalam menyelesaikan berbagai program dan kebijakan untuk kesejahteraan masyarakat.

"Kerja sama yang solid antara DPRD dan Pemkab Agam sangat diperlukan agar berbagai proses dapat diselesaikan dalam waktu yang tidak terlalu lama," tutur Ilham. (*/yki)

Tag:

Baca Juga

Pelantikan 45 Anggota DPRD Agam terpilih rencananya akan dilaksanakan pada 20 Agustus 2024 ini. Hal itu diketahui dari rapat persiapan
Pelantikan 45 Anggota DPRD Agam Bakal Digelar 20 Agustus 2024
Pemerintah Perpanjang Insentif PPN Rumah Tapak dan Rumah Susun
Pemerintah Perpanjang Insentif PPN Rumah Tapak dan Rumah Susun
Launching Pesantren Ramadan, Wawako Padang: Kita Kembangkan Pendidikan Agama dengan Smart Surau
Launching Pesantren Ramadan, Wawako Padang: Kita Kembangkan Pendidikan Agama dengan Smart Surau
Wujudkan SDM Profesional, KAI Sumbar Sertifikasi 132 Pegawai Selama 2024
Wujudkan SDM Profesional, KAI Sumbar Sertifikasi 132 Pegawai Selama 2024
Anggota DPR Ajak Kader Aisyiah Sumbar Tanam Padi dengan Pola Sawah Pokok Murah
Anggota DPR Ajak Kader Aisyiah Sumbar Tanam Padi dengan Pola Sawah Pokok Murah
Semen Padang Gelar Seminar di Puncak Bulan K3 Nasional
Semen Padang Gelar Seminar di Puncak Bulan K3 Nasional