3 Mahasiswa UNP Hanyut di Air Terjun Lubuk Hitam, 1 Ditemukan Meninggal

korban hanyut

Pencarian mahasiswa hanyut. (Dok. BPBD Padang)

Langgam.id - Satu dari tiga orang mahasiswa yang dilaporkan hanyut di air terjun lubuk hitam, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar) ditemukan tim gabungan meninggal dunia saat proses pencarian. Korban diketahui merupakan seorang perempuan.

Hanya saja, untuk identitas korban belum diketahui. Menurut Kepala Bidang Kedaruratan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang, Sutan Hendra, tim gabungan masih melakukan evakuasi.

"Sudah ditemukan satu orang, masih dalam proses evakuasi. Belum sampai di bawah karena medan yang cukup terjal jadi membutuhkan waktu untuk evakuasi," ujar Sutan, Jumat (26/3/2021) malam.

Baca juga: 3 Mahasiswa Dilaporkan Hanyut di Objek Wisata Lubuk Hitam

Ia menyebutkan korban ditemukan tidak jauh dari titik awal lokasi korban terbawa arus. Korban sebelumnya berada di posisi tertinggi air terjun lubuk hitam sebelum dilaporkan meninggal.

"Ditemukan tidak jauh dari titik lokasi awal. Identitas perempuan," singkatnya.

Kawasan objek wisata air terjun lubuk hitam memiliki tiga tingkatan air terjun. Ketinggian dan karakteristik air terjun berbeda-beda. Masing-masing air terjun dimulai sekitar dua meter, 10 meter, dan 20 meter.

Air terjun ini berada di kaki bukit barisan, tepatnya tersembunyi di Desa Koto Lubuk Hitam, Kelurahan Teluk Kabung Utara, Kecamatan Teluk Kabung. Jaraknya sekitar 25 kilometer dari pusat Kota Padang.

Sebelumnya, rombongan mahasiswa yang diketahui merupakan mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP) ini berjumlah 16 orang. Tiga orang dilaporkan hanyut. Mereka bernama nama Dela (21), Felisia Honesti (21) dan Farulian (21). (Irwanda/ABW)

Baca Juga

UNP dan STIN Thailand Kerja Sama Tingkatkan Kualitas Pendidikan Keperawatan
UNP dan STIN Thailand Kerja Sama Tingkatkan Kualitas Pendidikan Keperawatan
Dukung Pendidikan, Bank Nagari Salurkan CSR ke UNP
Dukung Pendidikan, Bank Nagari Salurkan CSR ke UNP
Orasi Ilmiah di Wisuda UNP, Epyardi Sampaikan Strategi Ciptakan SDM Unggul Sumbar
Orasi Ilmiah di Wisuda UNP, Epyardi Sampaikan Strategi Ciptakan SDM Unggul Sumbar
Wisuda ke 136, UNP Luluskan 3.780 Wisudawan
Wisuda ke 136, UNP Luluskan 3.780 Wisudawan
Dosen UNP Tingkatkan Literasi Numerasi Anak Panti Asuhan Al Hidayah Lewat Permainan Kreatif
Dosen UNP Tingkatkan Literasi Numerasi Anak Panti Asuhan Al Hidayah Lewat Permainan Kreatif
Youth Forum VOI Hadir di UNP, Alarm Bagi Mahasiswa Hadapi Tantangan Dunia Kerja
Youth Forum VOI Hadir di UNP, Alarm Bagi Mahasiswa Hadapi Tantangan Dunia Kerja