Kejari Bukittinggi Musnahkan Belasan Kilogram Ganja dan Sabu 

Kejari Bukittinggi Musnahkan Belasan Kilogram Ganja dan Sabu 

Pemusnahan barang bukti narkoba dari sejumlah perkara tindak pidana umum di Bukittinggi. (foto: KW/langgam.id)

Langgam.id - Belasan kilogram narkotika jenis ganja dan sabu serta sejumlah perkara tindak pidana umum, dimusnahkan Kejaksaan Negeri (Kejari) Bukittinggi, Selasa (23/3/2021).

Kepala Kejari Bukittinggi Sukardi mengatakan, barang bukti yang dimusnahkan berupa narkotika seperti ganja 14 kg, sabu 104,19 gram dan ekstasi sebanyak 10 butir.

"Barang bukti yang kita musnakan, sudah memiliki kekuatan hukum tetap atau inkrah," ujar Sukardi.

Ia menambahkan, perkara tindak pidana umum yang dimusnakan merupakan kasus sejak tiga bulan terakhir. "Perkara ini dari Januari sampai Maret," jelasnya.

Sukardi mengungkapkan, terkait maraknya peredaran narkoba saat ini, pihaknya telah melakukan beragam penyuluhan hukum. Seperti, Jaksa Menyapa dan Jaksa Masuk Sekolah.

"Pada kegiatan itu, kita sosialisasikan tentang bahaya narkoba," sebut Sukardi. (KW/yki)

 

Baca Juga

Warga Bukittinggi dihebohkan oleh penggerebekan tiga karung ganja yang dilakukan polisi di kawasan Simpang Tembok. Aksi penangkapan yang
Polisi Amankan Tiga Karung Ganja di Bukittinggi, Diduga Pesanan dari Napi Lapas Jakarta
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Pastikan Keselamatan Perjalanan, KAI Divre Sumbar Lakukan Tes Narkoba Pegawai Secara Acak
Pastikan Keselamatan Perjalanan, KAI Divre Sumbar Lakukan Tes Narkoba Pegawai Secara Acak
Satresnarkoba Polresta Padang menangkap tiga anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Mentawai pada Jumat (20/9/2024) sekitar pukul 01.00 WIB dalam
Diduga Memakai Sabu, Tiga Anggota DPRD Mentawai Ditangkap Polisi
Satuan Reserse Narkoba Polres Pesisir Selatan berhasil menangkap seorang residivis penyalahgunaan narkoba jenis sabu berinisial JRP (30).
Residivisi Narkoba Ditangkap Polres Pessel, 13 Paket Sabu Diamankan
Tim Phantom Sat Narkoba Polres Payakumbuh menangkap empat tersangka dalam kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu dan ganja pada Selasa (3/9/2024) malam.
Polisi Tangkap 4 Tersangka Kasus Narkoba di Payakumbuh dalam Semalam