Langgam.id - Universitas Negeri Padang (UNP) akan membangun hotel dan rumah sakit di Kota Pariaman, tepatnya di sekitar lokasi Prodi D3 Keperawatan UNP di Desa Ampalu. Hal tersebut dikatakan Rektor UNP Ganefri saat meninjau Prodi D3 Keperawatan pada Kamis (4/3/2021).
"Untuk mengembangkan Fakultas Pariwisata dan Perhotelan, kita kaan bangun hotel di sekitar lokasi Prodi D3 Keperawatan," kata Ganefri.
Ia menambahkan, UNP juga berencana membuat rumah sakit untuk Prodi D3 Keperawatan yang ada di Kota Pariaman. "Kalau ada tanah pemerintah daerah yang bisa kita pakai. Sebelumnya kan hanya klinik saja, sekarang ingin kembangkan jadi rumah sakit," ujarnya.
Sementara itu Wali Kota Pariaman Genius Umar menyambut baik upaya dari UNP untuk membangun hotel dan rumah sakit.
"Kita sudah lama memimpikan hadirnya Prodi Pariwisata dan Perhotelan untuk daerah kita. Dengan adanya hotel ini akan membuat kita semakin semangat untuk mengembangkan wisata," kata Genius Umar.(*/Ela)