Langgam.id - Letjen TNI Doni Monardo yang sebelumnya menjabat Sekjen Wantanas dilantik menjadi kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Jendral bintang tiga itu dilantik oleh Presiden Joko Widodo menjadi Kepala BNPB menggantikan Willem Rampangilei berdasarkan Surat Keputusan Presiden No 5/P Tahun 2019.
Pada pelantikan yang digelar di Istana Negara, Jakarta, Rabu (9/1/2019) tersebut ia mengucapkan terimakasih kepada presiden dan berjanji akan berkerja maksimal.
“Sore ini saya akan menerima briefing dari seluruh pejabat di BNPB, selanjutnya saya akan melakukan berbagai langkah untuk turun ke lapangan,” kata Doni usai pelantikan sebagaimana dikutip dari halaman setkab.go.id
Doni menyampaikan, prioritas yang akan dilakukannya dalam waktu dekat adalah menyelesaikan beberapa wilayah yang mengalami bencana, baik itu di Lombok, di Palu, dan terakhir di Banten dan Lampung, serta Cisolok di Sukabumi Selatan.
Doni Monardo lahir di Cimahi pada 10 Mei 1963 dari pasangan pasangan Letkol CPM Nasrul Saad dan Roeslina asal Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat.
Sebelum melanjutkan ke Akademi Militer tahun 1985, ia pernah menempuh pendidikan di SMA Negeri 1 Padang tahun 1981.
Sebelum menjabat sebagai kepala BNPB, Doni pernah menjabat sebagai Komandan Paspampres pada tahun 2012-2014, Danjen Kopassus tahun 2014-2015, Pangdam Patimura tahun 2015-2017, Pangdam Siliwangi tahun 2017-2018, dan terakhir sebagai Sekjen Wantanas tahun 2018-2019.(Syahrul R/SR)