Langgam.id - Kadis Perikanan Kabupaten Agam, Ermanto, yang ikut mengalami kecelakaan bus di Mandailing Natal, Sumatra Utara (Sumut) sempat mendapatkan perawatan di RSAM Bukittinggi. Dia kini dirujuk ke RSUP M Djamil Padang.
Humas RSAM Bukittinggi, Mursalman Chaniago mengatakan pihaknya menerima empat korban kecelakaan dari RSUD Penyabungan, Mandailing Nata pada Selasa (9/2/2021) dinihari.
"Dari 4, saat ini hanya tiga yang kita rawat, karena satu pasien atas nama Ermanto kembali dirujuk ke RSUP M Jamil Padang," kata Mursalman.
Baca juga: Detik-detik Bus Rombongan Pemkab Agam Masuk Jurang di Mandailing Natal
Adapun tiga pasien dirawat di RSAM Bukittinggi saat ini yaitu ASN Pemkab Agam, Defri Yandi, serta M Saleh Samin dan Eria Putrawarman yang merupakan agen travel.
"Ketiga pasien sudah menjalani perawatan oleh tim medis," kata Mursalman.
Diketahui kecelakaan bus yang membawa rombongan pejabat dan pegawai Pemkab Agam mengalami kecelakaan di Mandailing Natal pada Senin (8/2/2021) lalu. Tiga orang meninggal dunia akibat kecelakaan itu termasuk sopir dan dua kepala dinas.
Baca juga: Korban Bertambah, Kadis Naker Agam Juga Meninggal Akibat Kecelakaan di Sumut
Bus tersebut kecelakaan dalam perjalanan dari Aceh menuju Agam. Sesampainya di Mandailing Natal, bus menabrak jembatan lalu terjun ke jurang sedalam 10 meter. (KW/ABW)