Gempa Magnitudo 5,3 di Pesisir Selatan Dirasakan Hingga Bukittinggi

Gempa Magnitudo 5,3 di Pesisir Selatan Dirasakan Hingga Bukittinggi

Peta gempa dekat Pesisir Selatan. (Peta: BMKG)

Langgam.id - Gempa yang mengguncang Sumatra Barat pada Rabu (18/11/2020) dirasakan hingga Kota Padang, Padang Pariaman, Padang Panjang, hingga Bukittinggi. Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa yang bermagnitudo 5,3 ini terjadi pukul 11.41.59 WIB. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.

"Getaran cukup kuat dirasakan sekitar 3 detik. Warga disini semua berlarian keluar rumah," kata salah seorang warga di Bukittinggi.

Diketahui gempa terjadi pada koordinat 1,81 Lintang Selatan dan 100,34 Bujur Timur. Pusat gempa kira-kira 57 kilometer barat daya Pesisir Selatan. Pusat gempa berada pada kedalaman 11 kilometer.

Melihat peta BMKG, pusat gempa terlihat terlihat berada antara Pesisir Selatan dengan Pulau Sipora, Kabupaten Kepulauan Mentawai. Gempa ini dirasakan di sejumlah daerah di Sumbar, lebih keras dari gempa sehari sebelumnya. (*/Ela)

Tag:

Baca Juga

Berita Gempa Pasaman Barat terbaru dan terkini hari ini: Gempa dangkal bermagnitudo 1,8 kembali terjadi di Talu, Pasaman Barat (Pasbar).
Banten Diguncang Gempa Dangkal, Magnitudo 5,5
Gempa M 7,4 Guncang Maluku
Gempa M 7,4 Guncang Maluku
Gempa Magnitudo 4,8 di Pasaman akibat Aktivitas Sesar Sianok
Gempa Magnitudo 4,8 di Pasaman akibat Aktivitas Sesar Sianok
Gempa Magnitudo 4,0 di Mentawai
Gempa Magnitudo 4,0 di Mentawai
Gempa Mentawai dan Pasaman
Gempa Magnitudo 3,7 Guncang Mentawai, Berpusat di Sikakap
Lokasi gempa bumi di Bukittinggi
Warga Bukittinggi Dikejutkan Gempa Tektonik Magnitudo 2,6