Pemprov Dirikan Pusat Informasi MTQ Nasional di Masjid Raya Sumbar

BMKG mengamati gerhana matahari cincin dari Masjid Raya Sumbar di Sumbar, terdakwa vonis 7

Masjid Raya Sumbar. (Foto: Hendra)

Langgam.id - Pemerintah Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) menjadikan Masjid Raya Sumatera Barat sebagai tempat Sekretariat dan Media Center (MC), untuk pusat informasi pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke 28 2020.

Kepala Biro Humas Sekretariat Daerah Provinsi Sumatera Barat Hefdi mengatakan, dipilihnya Masjid Raya Sumbar sebagai tempat sekretariat dan media center pelaksanaan MTQ tingkat nasional tahun ini karena lokasi yang strategis.

"Ditunjuk karena memiliki lokasi yang sangat strategis, sekaligus dekat dengan venue tempat perlombaan dan penginapan kafilah. Mengingat kita sebagai tuan rumah, tentunya harus menyediakan semua fasilitas yang terbaik," ujarnya, Rabu (11/11/2020).

Media Center digunakan sebagai pusat informasi dan komunikasi publik yang menjadi tempat untuk mengakses informasi terkait dengan pelaksanaan MTQ tingkat Nasional ke-28 tahun 2020 yang dilaksanakan pada 12-21 November 2020 secara langsung dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ketat.

Untuk memenuhi kelengkapan, disediakan sarana teknologi informasi dan komunikasi berupa komputer, printer, dan koneksi internet, Humas Setda Sumbar bekerjasama dengan Dinas Kominfo Sumbar untuk kesuksesan MTQ ini.

"Baik sukses dalam pelaksanaan maupun sukses dalam prestasi. Semoga apa yang kita harapkan tercapai, yaitu masuk lima besar dalam perlombaan MTQ ini," ujarnya.

Selain itu, media center ini juga memfasilitasi para wartawan yang mengerjakan hasil liputan mereka di ruangan tersebut. Fasilitas ini sediakan di ruangan media center adalah televisi, komputer, printer, jaringan internet, wifi gratis, AC, dan air minum. Semua fasilitas tersebut bisa dipergunakan asalkan mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh Humas Sumbar.

Dalam aturan tersebut, siapapun yang mempergunakan fasilitas yang telah disediakan di ruangan media center, mereka harus bisa menjaga kebersihan, merapikan kembali peralatan dan perlengkapan yang mereka pakai, dan bisa menjaga semua fasiltas yang digunakan dengan baik.

"Apalagi nantinya MC ini akan banyak di kunjungi para wartawan dari berbagai baerah provinsi. Saya berharap fasilitas ini bisa dipergunakan dan dimanfaatkan sebaik mungkin, serta menjaga sikap dan kesopanan," katanya. (Rahmadi/ABW)

Baca Juga

Pemprov Sumbar bakal membangun kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumatra Barat pada awal 2025 nanti. Kantor MUI Sumbar itu Masjid Raya
2025, Kantor MUI Sumbar Bakal Dibangun di Kawasan Masjid Raya
Nama Masjid Raya Sumbar yang berada di Kota Padang, akan segera bertambah menjadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi.
Namanya Diabadikan untuk Masjid Raya Sumbar, Ini Biografi Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Segera Diresmikan, Mahyeldi Sebut Penambahan Nama Masjid Raya Sumbar Bawa Keberkahan Tersendiri
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Soal Penggantian Nama Masjid Raya Sumbar, Gubernur: Tidak Diganti, Hanya Dilengkapi
Mencermati analisis Statistik Pendidikan Indonesia yang diluncurkan Badan Pusat Statistik pada 2023 lalu, terutama jenjang perguruan tinggi.
Sebelum Masjid Raya Sumbar Berganti Nama
World Islamic Entrepreneurs Summit di Sumbar
10 Negara Dijadwalkan Hadiri World Islamic Entrepreneurs Summit di Sumbar