Kebut Proyek Air Bersih, Pemkab Mentawai: Baru 40% Warga yang Bisa Menikmati

Pipa milik Perusaah Umum Daerah (Perumda) Air Minum Kota Padang atau dulu disebut PDAM, mengalami kebocoran di Jalan Sungai Lareh,

Ilustrasi - air bersih. (Foto: HM)

Langgam.id – Pemerintah Kabupaten Mentawai terus berupaya mewujudkan salah satu dari pesan Sikerei dalam hal sanitasi. Tercatat pada tahun 2020, pemerintah melalui Dinas Perumahan Kawasan Permukiman (DPKP) Mentawai telah menyalurkan bantuan program sanitasi kepada 1.014 kepala keluarga (KK).

Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman (DPKP) Mentawai, Budi Siregar menyampaikan bahwa program sanitasi yang disalurkan berupa pemasangan kloset perpipaan dan tangki septic di sembilan titik lokasi. Sumber anggaran progam ini berasal dari dana alokasi khusus (DAK) cadangan pusat dan setiap KK menerima Rp 3 juta.

“Dana disalurkan ke rekening kelompok masyarakat penerima bantuan. Dana ini digunakan untuk membeli bahan material dan pengerjaannya,” ujar Budi dalam keterangan tertulis, Kamis (21/10/2020).

Budi menghimbau kelompok masyarakat bisa bermitra mencari supplier karena dana sebesar Rp3 juta per KK belum termasuk untuk biaya bahan dinding, sehinga diharapkan swadaya masyarakat untuk menanggulanginya. Pelaksanaan program sanitasi ini sudah dimulai sejak pertengahan September dan diharapkan rampung pada Desember 2020 mendatang.

Selain program sanitasi, DPKP Mentawai juga menyediakan suplai air bersih warga di Tuapejat, Mentawai dengan anggaran sebesar Rp 3,1 miliar yang bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) cadangan pusat.

Budi mengatakan anggaran tersebut digunakan untuk pemasangan pipa sebesar 3 inci dengan panjang pipa 6 kilometer yang terbagi di Sipora Jaya yang disambungkan ke rumah penduduk dan juga di sekitar Kilometer 5.

“Saat ini baru 40% masyarakat yang bisa menikmati air bersih. Oleh sebab itu, jika pemasangan pipa air dan pembangunan bak penampungan air di Tuapejat sebesar 10% rampung pada tahun ini, maka 50% masyarakat sudah dapat menikmati suplai air bersih,” pungkas Budi. (Farhan/ABW)

Baca Juga

Perumda Air Minum Kota Padang atau dulu disebut PDAM berupaya untuk terus mengoptimalkan pelayanan air bersih terhadap pelanggan
PDAM Padang Siagakan Pegawai Tindaklanjuti Keluhan Pelanggan Selama Ramadan
Bakteri Fusarium pada pisang merebak di Kecamatan Siberut Selatan dan Siberut Barat Daya, Kepulauan Mentawai. Alhasil para petani mengalami kerugian lantaran buah pisang tidak dapat dipanen.
Ratusan Hektare Kebun Pisang di Mentawai Diserang Bakteri Fusarium, Petani Merugi
Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta melantik satu-satunya Polwan menjabat sebagai Kapolsek di Sumbar. Dia adalah AKP Herlina.
Kapolda Sumbar Lantik Polwan Satu-satunya Jadi Kapolsek, Bertugas di Mentawai
Sosok AKP Herlina jadi sorotan, setelah dirinya berani mengajukan diri menjadi kapolsek. Hal itu dilakukan Polwan satu ini langsung
Sosok AKP Herlina, Polwan yang Berani Ajukan Diri ke Kapolda Sumbar Jadi Kapolsek di Mentawai
Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) menyatakan tidak dapat menerima gugatan perkara hasil pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar
MK Tolak Sengketa Pilkada Mentawai Lantaran Tak Penuhi Syarat Ambang Batas Perolehan Suara
Perumdam Tirta Serambi Padang Panjang terus mengupayakan pengerjaan rehabilitasi kerusakan sumber air bersih segera selesai.
Rusak Akibat Banjir Bandang, Perumdam Tirta Serambi Kebut Perbaikan Infrastruktur