Langgam.id- Wali Kota Solok Zul Elfian yang menjalani perawatan di ruang isolasi Semen Padang Hospital dinyatakan sembuh dari Covid-19. Dia sudah dizinkan pulang.
"Alhamdulillah, kemaren sore pasien 67 Wali Kota Solok telah diizinkan pulang pihak Rumah Sakit Semen Padang, karena secara klinis beliau sudah dinyatakan sehat," ujar Sekretaris Daerah Kota Solok Syaiful A dalam keterangan tertulisnya, Senin (14/09/2020).
Baca juga: Wali Kota Solok Zul Elfian Positif Covid-19
Ia menyebutkan, hasil tes swab kedua Zul Elfian sudah dinyatakan negatif. Namun, Wali Kota Solok itu kembali dites swab sebelum pulang.
Zul Elfian masih belum boleh beraktivitas di luar rumah, kata Syaiful, dia harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari.
Baca juga: Covid-19 di Kota Solok: Positif 14, Sembuh 3 Orang
Berdasarkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Solok, kasus positif Covid-19 berjumlah 97 orang hingga Senin (14/09/2020) pukul 08.30 WIB.
Dari 97 kasus tersebut, kata dia, 60 orang di antaranya sudah dinyatakan sembuh dan 1 orang meninggal dunia.
Warga Solok yang masih positif Covid-19 kini bejumlah 36 orang. Rinciannya, 2 orang dirawat di RSUD M Natsir, 1 orang di RSAM Bukittinggi, 5 orang isolasi di Posko Banda Panduang dan 28 orang menjalani isolasi mandiri. (*/AE)