Internet Gratis di Objek Wisata Pariaman

Pemko Pariaman Pungut Retribusi Masuk Pantai Mulai Besok, e-retribusi pariaman, wisata lebaran

Pantai Gandoriah Kota Pariaman. (Foto: dok humas)

Langgam.id - Sejumlah kawasan objek wisata Pariaman, Sumatra Barat (Sumbar) bakal disediakan jaringan iternet alias WiFi gratis. Hal ini merupakan salah satu cara pemerintah menarik minat pengunjung di era kenormalan baru.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Pariaman Hendri mengatakan, sejumlah lokasi yang disediakan jaringan internet gratis itu masing-masing, kawasan wisata Talao Pauh, Pantai Gandoriah, taman Anas Malik, Tugu Asean Youth Park, Pantai Cermin, Pantai Kata dan Los Lambuang Kuraitaji sebagai pusat kulinernya Kota Pariaman.

"Ini pengembangan Pariaman menuju kota smart. Sekaligus memudahkan pengunjung share foto dan video ke media sosial saat berkunjung ke Pariaman," katanya seperti dilansir di halaman resmi Kota Pariaman.

Para pengunjung cukup mengakses lokasi wisata tersebut. Setelah meng-klik Free-WiFi, jaringan akan tersambung secara otomatis.

Wali Kota Pariaman Genius Umar berharap para pengunjung, pedagang, dan masyarakat dapat memanfaatkan internet sebagai untuk menambah wawasan. Paling penting lagi adalah mempromosikan Kota Pariaman. Baik itu pariwisatanya, atau pun kulinernya.

"Internet di era saat ini dapat dikategorikan sebagai salah satu sPariamanPariamumber kebutuhan," katanya. (*/Rilis/ICA)

Baca Juga

Percepatan Digitalisasi Transaksi Daerah, Pemko Pariaman Gandeng Bank Nagari
Percepatan Digitalisasi Transaksi Daerah, Pemko Pariaman Gandeng Bank Nagari
Berkontribusi dalam Pengelolaan Sampah, KAI Divre II Sumbar Terima Piagam Penghargaan dari Pemko Pariaman
Berkontribusi dalam Pengelolaan Sampah, KAI Divre II Sumbar Terima Piagam Penghargaan dari Pemko Pariaman
Pemko Pariaman akan menggelar iven pariwisata Pariaman Barayo 2025 pada 1-7 April mendatang. Pariaman Barayo merupakan salah iven
Pariaman Barayo 2025 Digelar 1-7 April, Ada 11 Destinasi Wisata yang Bisa Dikunjungi
Wali Kota Pariaman, Yota Balad dan Wawako Mulyadi meninjau pemberian makanan bergizi gratis (MBG) selama Ramadan di
Tinjau Pemberian MBG Edisi Ramadan, Wako Pariaman: Siswa Suka Menu Baru Ini
Pemko Pariaman Gandeng UBH Perkuat Program Saga Saja untuk Lahirkan Sarjana Unggul
Pemko Pariaman Gandeng UBH Perkuat Program Saga Saja untuk Lahirkan Sarjana Unggul
Penyerahan memori serah terima jabatan Pejabat Wali Kota Pariaman periode 12 Oktober 2023 hingga19 Februari 2025 kepada Wali Kota
Sertijab Wali Kota Pariaman, Yota Balad-Mulyadi Terima Memori Jabatan