Langgam.id - Lembaga Amil Zakat (LAZ) Risalah Charity bekerja sama dengan Perguruan Islam Ar Risalah (PIAR) menggelar Munashoroh Kemanusiaan: Solidaritas Ar Risalah untuk Palestina, pada Sabtu–Minggu (27–28/9/2025) lalu.
Kegiatan tersebut menghadirkan Ketua Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) Sumatera Barat, Ustaz Army Kurniawan, Lc., sebagai narasumber utama. Turut hadir Ketua LAZ Risalah Charity, Ustaz Rahimul Amin, Lc., M.A., serta Pimpinan PIAR, Ustaz Aslam Hadi, Lc., M.A..
Lebih dari 2.000 peserta mengikuti kegiatan ini mulai dari siswa, orang tua, guru, karyawan Ar Risalah, hingga masyarakat umum. Aksi tersebut berhasil menghimpun donasi sebesar Rp247.394.700.
Ketua LAZ Risalah Charity, Ustaz Rahimul Amin mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk membangun empati dan solidaritas bersama terkait isu kemanusiaan yang menimpa rakyat Palestina.
"Ini merupakan wujud kepedulian dan ukhuwah kita kepada saudara-saudara kita di Palestina. Terima kasih atas donasi yang telah diberikan. Insya Allah kita salurkan kepada rakyat Palestina," ujarnya.
Selain itu, kegiatan tersebut juga diisi dengan pelantikan duta kemanusiaan dari kalangan siswa Ar Risalah. Mereka akan dilibatkan dalam berbagai program kemanusiaan yang digagas oleh LAZ Risalah Charity.