Lantik Wadek Faperta dan FK, Rektor UNAND Tekankan Inovasi di Tengah Efisiensi Anggaran

Lantik Wadek Faperta dan FK, Rektor UNAND Tekankan Inovasi di Tengah Efisiensi Anggaran

Rektor UNAND lantik wakil dekan Faperta dan FK. (Foto: dok. Humas)

Langgam.id - Rektor Universitas Andalas (UNAND) resmi melantik Wakil Dekan (Wadek) I dan II Fakultas Pertanian (Faperta) serta Fakultas Kedokteran (FK) untuk periode 2025-2030. Prosesi pelantikan yang digelar di Convention Hall Kampus Limau Manis pada Senin (17/3) ini menandai awal kepemimpinan baru dalam pengelolaan akademik dan administrasi di kedua fakultas tersebut.

Adapun pejabat yang dilantik adalah Ir. Gusmini, S.P., M.P., Ph.D. (Wadek I Faperta), Dr. Jumsu Trisno, S.P., M.Si. (Wadek II Faperta), dr. Rauza Sukma Rita, Ph.D (Wadek I FK), dan Dr. dr. Noza Hilbertina, Sp.PA., M. Biomed., Subsp. D.H.B (K) (Wadek II FK).

Rektor Universitas Andalas, Efa Yonnedi, Ph.D, menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada pejabat lama atas dedikasi dan kontribusi mereka. Ia juga menekankan para pejabat baru memiliki tanggung jawab besar di tengah tantangan efisiensi anggaran yang dihadapi dunia pendidikan saat ini.

"Kebijakan efisiensi anggaran menuntut kita untuk bekerja lebih cermat dan inovatif. Kita harus memastikan anggaran yang tersedia dapat dimanfaatkan secara optimal tanpa mengurangi target capaian akademik dan operasional. Tantangan terbesar adalah bagaimana kita tetap menjalankan kegiatan akademik dan operasional dengan anggaran yang ada, tanpa menaikkan Uang Kuliah Tunggal (UKT)," ujar Rektor Efa Yonnedi.

Rektor Efa Yonnedi menekankan pentingnya kolaborasi erat antara Wakil Dekan dan Dekan dalam menjalankan program kerja. Ia juga menyoroti potensi besar yang dimiliki Faperta dan FK, baik dalam bidang riset maupun inovasi.

"Kedua fakultas ini memiliki peluang besar untuk mengembangkan produk pertanian dan kesehatan yang tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat, tetapi juga dapat menghasilkan royalti bagi Universitas Andalas. Oleh karena itu, hasil riset dan inovasi harus bisa terhubung dengan industri agar memiliki dampak yang lebih luas," tambahnya.

Ia menegaskan bahwa salah satu misi utama Unand adalah melahirkan generasi unggul. Oleh karena itu, fakultas harus memastikan bahwa seluruh proses pendidikan mendukung terciptanya lulusan yang kompeten dan siap menghadapi tantangan global.

"Membangun komunikasi dan koordinasi yang erat antara Wadek dan Dekan menjadi kunci utama dalam mencapai tujuan ini. Sinergi yang baik akan memastikan kebijakan dan strategi yang diterapkan dapat berjalan efektif," pungkasnya.

Dengan pelantikan ini, diharapkan kepemimpinan baru di Faperta dan FK Unand dapat membawa perubahan positif serta meningkatkan kualitas akademik, penelitian, dan inovasi di lingkungan kampus. Acara ini juga diisi dengan pemberian piagam penghargaan kepada pejabat lama atas dedikasi mereka. (*/Fs)

Tag:

Baca Juga

UNAND Kukuhkan 7 Guru Besar dari 3 Fakultas
UNAND Kukuhkan 7 Guru Besar dari 3 Fakultas
Rektor UNAND, Efa Yonnedi melepas keberangkatan 31 jemaah calon haji (JCH) dari keluarga besar universitas. Pelepasan itu dilaksanakan
Rektor Lepas Keberangkatan 31 Jemaah Calon Haji UNAND
UNAND Resmikan Zona KHAS, Langkah Nyata Bangun Ekosistem Halal di Kampus
UNAND Resmikan Zona KHAS, Langkah Nyata Bangun Ekosistem Halal di Kampus
Pemko Padang dan UNAND Jajaki Kerjasama Pengolahan Sampah Organik jadi Pupuk
Pemko Padang dan UNAND Jajaki Kerjasama Pengolahan Sampah Organik jadi Pupuk
Desain surat suara untuk PSU pada 13 Juli 2024 nanti sudah disetujui oleh 16 calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dapil Sumbar.
PSU Pasaman, Pengamat UNAND Nilai Tantangannya adalah Menumbuhkan Kepercayaan Publik
Pelemahan Nilai Tukar, Ekonom UNAND Ingatkan Pentingnya Stabilitas Kebijakan
Pelemahan Nilai Tukar, Ekonom UNAND Ingatkan Pentingnya Stabilitas Kebijakan