Semen Padang FC Unggul 1-0 Atas Persib di Babak Pertama

Langgam.id – Semen Padang FC sementara unggul 1-0 atas Persib Bandung pada babak pertama laga lanjutan Liga 1 yang digelar di Stadion Haji Agus Salim, Senin (10/3/2025) malam. Gol semata wayang Kabau Sirah dicetak oleh Bruno Gomes melalui titik penalti pada menit ke-37.

Penalti tersebut diberikan setelah wasit meninjau Video Assistant Referee (VAR) dan memutuskan adanya pelanggaran terhadap Carlos Chaby di area terlarang. Dalam tayangan ulang, terlihat pemain Persib menjatuhkan Chaby saat berusaha mengamankan bola di dalam kotak penalti.

Bruno Gomes yang dipercaya sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Tendangan kerasnya ke sisi kiri gawang tak mampu dibendung kiper Persib, membuat ribuan pendukung Semen Padang yang memadati stadion bersorak.

Gol ini sekaligus menjadi pembeda dalam laga yang berlangsung ketat sejak menit awal. Kedua tim bermain agresif dengan saling jual beli serangan, namun lini belakang Semen Padang tampil solid menghalau serangan Maung Bandung.

Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama, skor 1-0 untuk keunggulan Semen Padang masih bertahan. (*/Yh)

Baca Juga

Semen Padang FC kalah 0-2 saat menjamu Borneo FC
Semen Padang FC Kembali Kalah, Pelatih Soroti Performa Pemain
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Semen Padang FC Kalah 0-2 Atas Borneo FC
Semen Padang Kebobolan di Menit Awal, Borneo FC Unggul 0-1 pada Babak Pertama
Semen Padang Kebobolan di Menit Awal, Borneo FC Unggul 0-1 pada Babak Pertama
Semen Padang Andalkan Stewart di Lini Depan, Bruno Gomes Dibangku Cadangan Lawan Borneo FC
Semen Padang Andalkan Stewart di Lini Depan, Bruno Gomes Dibangku Cadangan Lawan Borneo FC
Babak pertama Semen Padang FC ketinggalan satu gol dari Bhayangkara FC dalam laga pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026,
Lawan Borneo FC, Dejan Antonic Harapkan Dukungan Penuh Suporter Semen Padang
Semen Padang FC harus mengakui keunggulan Arema FC dengak skor 1-2
Semen Padang FC Kembali Kalah, Takluk 1-2 dari Arema