Layanan Perbankan, Bank Nagari Jalin Kerjasama dengan PT AKSI

Layanan Perbankan, Bank Nagari Jalin Kerjasama dengan PT AKSI

Penandatanganan kerjasama Bank Nagari dengan PT AKSI. (Foto: Dok. Humas BN)

Langgam.id – PT Andalas Konsultan Sarana Infrastruktur (AKSI) resmi menjalin perjanjian kerjasama dengan PT Bank Nagari (Bank Nagari) terkait sinergi baru dan layanan jasa perbankan.

Acara penandatanganan perjanjian ini berlangsung pada Jumat (27/12/2024) lalu, pukul 09.00 WIB hingga selesai, dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dari kedua belah pihak.

Kerjasama ini mencakup pengembangan layanan jasa perbankan , yang bertujuan untuk mendukung berbagai proyek yang dikelola oleh PT AKSI. Hadir dalam acara ini Direktur Utama Bank Nagari, Gusti Candra, bersama Direktur Keuangan Roni Edrian, dan Direktur Kepatuhan Sukardi.

Dari pihak PT. AKSI, Direktur Utama Rinaldi, S.Si., MM, bersama Direktur Operasional Muhazir, MT, dan Komisaris Yossyafra, M.Eng.Sc., Ph.D, turut hadir untuk menyaksikan penandatanganan ini.

Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh Wakil Rektor II Universitas Andalas, Dr. Hefizal Handra, M.Soc.Sc., serta Direktur Pengembangan Unit Usaha dan Bisnis (DPUB), Dr. dr. Andani Eka Putra, MSc.

Acara ini berlangsung dengan khidmat dan penuh antusiasme. Turut hadir pula sejumlah pemimpin divisi dan cabang Bank Nagari, tim dari PT. AKSI, serta perwakilan Pokja DPUB seperti Ibu Rayna Kartika, M.Com., Akt., CA.

Kerjasama ini diharapkan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi Sumatera Barat dengan kerjasama yang solid antara Bank Nagari dan PT. AKSI. (*/Fs)

Baca Juga

Ketum Gebu Minang Dukung Gubernur Sumbar Ajak Perantau Perkuat Bank Nagari
Ketum Gebu Minang Dukung Gubernur Sumbar Ajak Perantau Perkuat Bank Nagari
Bersama Gubernur Sumbar, Bank Nagari Roadshow ke 4 Provinsi Temui Perantau Minang
Bersama Gubernur Sumbar, Bank Nagari Roadshow ke 4 Provinsi Temui Perantau Minang
Jabatan Gusti Chandra sebagai Direktur Kredit dan Syariah merangkap tugas Pjs Direktur Utama (Dirut) dan seluruh Direksi Bank Nagari,
Kuota Terbatas, Bank Nagari Hadirkan Promo Pasca Idul Fitri
Jabatan Gusti Chandra sebagai Direktur Kredit dan Syariah merangkap tugas Pjs Direktur Utama (Dirut) dan seluruh Direksi Bank Nagari,
Optimalkan Transaksi Nontunai, Bank Nagari Ingatkan Nasabah Waspadai Kejahatan Digital di Momen Libur Lebaran
Dividen Bank Nagari Berkontribusi Besar bagi PAD, Pemda Diharapkan Penuhi Setoran Modal
Dividen Bank Nagari Berkontribusi Besar bagi PAD, Pemda Diharapkan Penuhi Setoran Modal
Kejahatan Digital, Bank Nagari Imbau Nasabah Tingkatkan Keamanan Selama Libur Lebaran
Kejahatan Digital, Bank Nagari Imbau Nasabah Tingkatkan Keamanan Selama Libur Lebaran