Rektor UIN IB Padang dan UNAND Jadi Saksi Pelantikan Pj Sekda Sumbar

InfoLanggam - Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Martin Kustati dan Rektor Universitas Andalas, Efa Yonnedi hadir serta menjadi saksi dalam pelantikan Yozarwardi Usama Putra sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Sumbar.

Acara ini berlangsung di Auditorium Gubernuran Sumbar pada Sabtu (2/11/2024) dengan Plt Gubernur Sumatra Barat, Audy Joinaldy, sebagai pemimpin pelantikan.

Audy melantik Yozarwardi berdasarkan Keputusan Gubernur Sumatra Barat Nomor 821/4938/BKD-2024 untuk mengisi kekosongan jabatan Sekda, yang sebelumnya dijabat sementara oleh Erinaldi setelah Hansastri dipindahkan ke Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI.

Yozarwardi, yang sebelumnya adalah Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sumbar, akan mengemban tugas sebagai Pj Sekda hingga ditetapkannya Sekda definitif.

Dalam pidatonya, Audy menyampaikan harapan agar Yozarwardi mampu mengatasi berbagai tantangan, seperti persiapan Pilkada Serentak 2024 dan transisi kepemimpinan daerah.

“Selamat bertugas, Pak Yozarwardi. Saya yakin dan percaya, Saudara akan mampu mengkoordinir, menyusun kebijakan, dan menjalin kolaborasi dengan aparatur lainnya untuk menyelesaikan setiap tantangan daerah,” ujar Audy.

Menanggapi amanah ini, Yozarwardi menyatakan komitmennya untuk bekerja keras serta menjalin kolaborasi demi mewujudkan Sumbar Madani yang unggul dan berkelanjutan.

Hadirnya kedua rektor PTN di Sumbar sebagai saksi pelantikan ini menggarisbawahi dukungan kuat dari kalangan akademisi terhadap stabilitas dan keberlanjutan pemerintahan daerah Sumbar. (*)

Baca Juga

UIN Imam Bonjol Padang menjadi tuan rumah dalam kegiatan Asesmen Kompetensi Jabatan melalui Computer Assisted Competency Test (CACT)
Terbanyak di Kemenag RI, 1.827 Peserta Ikuti Asesmen Kompetensi Jabatan di UIN IB Padang
Lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) Pendidikan Agama Islam (PAI) Dalam Jabatan dari Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) UIN
Lulusan PPG PAI Dalam Jabatan dari LPTK UIN Imam Bonjol Resmi Dikukuhkan
Student Literacy Camp (SLC) 2025 segera digelar. Panitia penyelenggara baru saja merilis logo kegiatan. Awal Januari 2025, pengumuman
UIN Imam Bonjol Padang Bakal Segera Gelar Student Literacy Camp 2025
UIN Imam Bonjol Padang jadi tuan rumah pembukaan Asesmen Kompetensi Jabatan melalui CACT di lingkungan Kantor Wilayah
UIN IB Padang Jadi Tuan Rumah Asesmen Kompetensi Jabatan CACT Kemenag dan PTKIN
UIN Imam Bonjol Padang mengadakan penandatanganan MoU dengan Ditjen Badilag dan Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Padang, Senin (16/12/2024).
UIN Imam Bonjol Padang Teken MoU dengan Ditjen Badilag dan PTA
Pusat Mitigasi Bencana Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang melaksanakan sosialisasi program kerja pusat mitigasi bencana UIN
UIN Imam Bonjol Padang Gencarkan Mitigasi Bencana