InfoLanggam – Universitas Muhammadiyah (UM) Sumatera Barat kembali menunjukkan komitmennya dalam mengembangkan potensi akademik dan jejaring internasional.
Salah satunya Fakultas Pertanian UM Sumatera Barat mengirimkan delapan mahasiswa untuk mengikuti Inbound Mobility Program yang diselenggarakan oleh Fakulti Perladangan dan Agroteknologi UiTM Malaysia.
Program yang bakal dilaksanakan selama dua pekan terhitung sejak 14 hingga 27 Oktober ini terselenggara sebagai bentuk Implementasi Kerjasama Fakultas Pertanian UM Sumatera Barat dengan Fakulti Perladangan dan Agroeteknologi UiTM Malaysia.
Pada hari pertama program ini, mahasiswa Fakultas Pertanian yang terdiri dari Program Studi Agroeteknologi dan Agribisnis melaksanakan tur kampus.
Yaitu meliputi kunjungan ke green house, kelas perkuliahan, perpustakaan, laboratorium, dan lahan praktek pertanian dengan berbagai komoditas seperti kelapa sawit, karet, kelapa, dan kopi.
Selain tur kampus, para mahasiswa juga disambut dengan ramah oleh pimpinan Fakulti Perladangan dan Agroteknologi UiTM, Prof Ts Dr Nor Azma Yusuf, serta jajaran akademiknya.
Nor Azma Yusuf menyampaikan apresiasi dan harapannya agar kerjasama terus berlanjut di masa depan. Selama dua pekan, mahasiswa akan mengikuti kegiatan perkuliahan dan praktek lapangan yang diharapkan dapat menambah wawasan dan jaringan di dunia pertanian internasional.
Sementara itu Dekan Fakultas Pertanian UM Sumatera Barat, Rizqha Sepriyanti Burano ST MSi bersama dengan Kepala Program Studi Agribisnis, Fajri Ramadhan SP MSi menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dan kesediaan UiTM menerima mahasiswa Fakultas Pertanian UM Sumatera Barat.
Algi Saputra, salah satu mahasiswa yang mengikuti program mengungkapkan, selain memenuhi kewajiban perkuliahan, program ini juga memberikan kesempatan untuknya memperluas pengetahuan dan jaringan di bidang pertanian.
"Di samping itu kegiatan ini merupakan implementasi dari kerjasama yang terjalin antara Fakultas Pertanian UMSB dan Fakulti Perladangan dan Agroteknologi UiTM Malaysia, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pengalaman akademik mahasiswa," ujarnya. (*)