Susunan Pemain Semen Padang vs Persis Solo di Pekan ke-7 BRI Liga 1 2024/2025

Semen Padang FC akan menghadapi Persis Solo dalam laga pekan ketujuh Liga 1 2024/2025 menghadapi Persis Solo, Minggu (29/9/2024) pukul

Para pemain Semen Padang FC. [foto: Semen Padang FC]

Langgam.id - Semen Padang akan menjamu Persis Solo dalam laga pekan ke-7 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Pakansari pada Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 15.30 WIB.

Kedua tim sama-sama berada dalam kondisi kurang ideal. Semen Padang masih tertahan di peringkat ke-17 dengan hanya meraih tiga poin dari enam laga yang telah dilalui. Di sisi lain, Persis Solo juga meraih hasil serupa dengan tiga poin dari enam pertandingan. Laga ini menjadi kesempatan bagi kedua tim untuk mencari kemenangan dan meningkatkan posisi mereka di klasemen sementara.

Baik Semen Padang maupun Persis Solo baru saja melakukan pergantian pelatih. Semen Padang kini dilatih oleh Eduardo Almeida setelah menggantikan Hendri Susilo, sementara Persis Solo menunjuk Yogie Nugraha sebagai pelatih caretaker menggantikan Milomir Seslija.

Berikut prediksi susunan pemain dari kedua tim yang akan diturunkan pada laga ini:

Perkiraan Susunan Pemain:

Semen Padang (4-3-3)

  • Kiper: Teguh Amiruddin
  • Bek: Dodi Alekvan Djin, Jan Carlos Vargas, Kim Min-gyu, Miftah Sani
  • Gelandang: Tin Martic, Bruno Dybal, Muhammad Iqbal
  • Penyerang: Cornelius Stewart, Kenneth Ngwoke, Firman Juliansyah

Pelatih: Eduardo Almeida

Persis Solo (4-3-3)

  • Kiper: M. Riyandi
  • Bek: Eky Taufik, Eduardo Kunde, Ricardo Lima, Kaka
  • Gelandang: F. Aranda, Sho Yamamoto, Sutanto Tan
  • Penyerang: Irfan Jauhari, Ramadhan Sananta, Moussa Sidibe

Pelatih: Yogie Nugraha (*/Yh)

Tag:

Baca Juga

Kementerian BUMN menyatakan dukungan penuh KBUMN terhadap ekosistem perlindungan pekerja migran Indonesia.
Erick Thohir Tegaskan Dukungan BUMN untuk Perlindungan Pekerja Migran Indonesia
Punya Aset Rp990 Triliun, Asbanda Siap Biayai Proyek Strategis di Daerah
Punya Aset Rp990 Triliun, Asbanda Siap Biayai Proyek Strategis di Daerah
Sisi Lain Pemilu 2024 ala Generasi milenial dan Gen Z
Survei Spektrum Politika di Agam: 3 Paslon Bersaing Ketat
Pemko dan DPRD Padang Sepakati APBD 2025 Sebesar Rp2,86 Triliun
Pemko dan DPRD Padang Sepakati APBD 2025 Sebesar Rp2,86 Triliun
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan menghadiri sidang paripurna dengan agenda Pengambilan Sumpah Wakil Ketua I
Hadiri Pelantikan Sujito Jadi Wakil Ketua DPRD Dharmasraya, Sutan Riska: Semoga Amanah
Pemko Payakumbuh melalui Badan Keuangan Daerah (BKD) menyelenggarakan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Kota Payakumbuh Nomor 1 Tahun 2024
Pemko Payakumbuh Gelar Sosialisasi Perda Pajak dan Retribusi Daerah