Ribuan Pengunjung Banjiri Objek Wisata Agam Selama Libur Lebaran

Ribuan Pengunjung Banjiri Objek Wisata Agam Selama Libur Lebaran

Objek Wisata Linggai di Kabupaten Agam.(foto: AMCNews)

Langgam.id - Ribuan wisatawan memadati objek wisata di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, selama libur Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah. Disparpora Kabupaten Agam mencatat total 7.064 pengunjung yang mengunjungi objek wisata yang dikelola pemerintah daerah.

Kabid Pengembangan dan Promosi Pariwisata Disparpora Agam, Adek Ariani mengatakan, kunjungan itu terpantau dibeberapa objek wisata yang dikelola pemerintah daerah.

Dijelaskan, pengunjung datang ke objek wisata Linggai Park sebanyak 5.785 kunjungan, Ambun Tanai 680 kunjungan, Bandar Mutiara 339 kunjungan dan Sajuta Janjang 260 kunjungan.

“Selama libur lebaran ini Linggai Park menjadi primadona,” ujarnya, dilansir dari AMC, Kamis (18/4/2024).

Tentu katanya, secara langsung ini dapat mendorong pergerakan ekonomi masyarakat, dengan tingginya jumlah kunjungan ke objek wisata.

“Ini baru data kunjungan ke objek wisata dikelola pemerintah daerah. Belum lagi dikelola swasta, kita yakin lebih banyak lagi kunjungannya,” sebut Adek.

Untuk objek wisata yang dikelola swasta atau pribadi, Disparpora masih menunggu data kunjungan yang dihimpun pihak pengelola.

“Jika sudah diterima, segera kita berikan datanya untuk dipublikasikan,” pungkasnya. (*/Yh)

Baca Juga

Sebanyak 34 desa wisata Sumbar masuk dalam 500 besar ADWI 2024 yang digelar oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
34 Desa Wisata di Sumbar Masuk 500 Besar ADWI 2024, Apa Saja?
Presiden Joko Widodo (Jokowi)) memerintahkan Kementerian PUPR untuk menambah jumlah sabo dam di Sumatra Barat (Sumbar). Hal itu dilakukan untuk mencegah bencana banjir bandang
Butuh 56 Sabo Dam Atasi Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Jokowi: Sekarang Baru Ada Dua
Jokowi mengatakan, bahwa akibat bencana banjir bandang yang melanda Sumbar beberap waktu lalu, menyebabkan 625 rumah warga mengalami
159 Rumah Rusak Berat Akibat Banjir di Sumbar, Jokowi: Ada 100-an Sudah Setuju untuk Relokasi
Presiden Joko Widodo menilai penanganan bencana di Sumatra Barat, yaitu di Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, sudah berjalan
Presiden Nilai Penanganan Bencana di Sumbar Sudah Berjalan Baik
Presiden Jokowi Tiba di Ranah Minang
Presiden Jokowi Tiba di Ranah Minang
Banjir Lahar Dingin Agam: 141 Ternak Terdampak
Banjir Lahar Dingin Agam: 141 Ternak Terdampak