Pertama di Sumbar, Wako Hendri Septa Serahkan LKPD Pemko Padang TA 2023 Ke BPK

InfoLanggam - Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Pemerintah Kota Padang tahun anggaran (TA) 2023 kepada BPK-RI Perwakilan Sumbar.

LKPD ini diserahkan kepada Kepada Kepala BPK-RI Perwakilan Sumbar, Arif Agus di Gedung BPK-RI Perwakilan Sumbar, Selasa (6/2/2024). Sebelum prosesi penyerahan, kedua belah pihak terlebih dahulu melakukan penandatanganan berita acara penyerahan.

Hendri Septa menyebutkan, LKPD yang diserahkan kali ini terdiri atas 7 poin. Di antaranya laporan realisasi anggaran, laporan perubahan saldo anggaran lebih, neraca keuangan, laporan operasional, dan laporan arus kas. Selanjutnya laporan perubahan ekuitas dan catatan atas laporan keuangan.

Dokumen selanjutnya berisikan hasil 'review' LKPD oleh Inspektorat, pernyataan tanggungjawab kepala daerah atas LKPD serta laporan keuangan BUMD TA 2023, serta Laporan Ikhtisar Realisasi Kinerja Pemko Padang TA 2023.

"Kita berharap laporan keuangan yang kita sampaikan, nantinya akan memberikan hasil pemeriksaan yang terbaik dengan capaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Sebelumnya kita telah meraih WTP sebanyak 10 kali, dan 9 kalinya berturut-turut," harap Hendri Septa.

Sementara itu, Kepala BPK-RI Perwakilan Sumbar, Arif Agus mengungkapkan, bahwa Pemerintah Kota Padang merupakan pemerintah daerah pertama di Sumatera Barat yang menyerahkan LKPD 2023.

"Ini juga catatan sejarah bagi kami, selain yang pertama atas penyerahan LKPD 2023 ini, ini juga pertama kalinya Pemko Padang menjadi yang paling awal menyerahkan LKPDnya sepanjang pemerintahan kota ini ada," ungkapnya.

Arif Agus menambahkan, usai menerima laporan ini pihaknya akan segera melaksanakan pemeriksaan terinci atas LKPD tersebut. Ia pun berharap Pemko Padang yang telah mendapatkan opini WTP atas LKPD TA 2022 lalu dapat kembali mempertahankannya untuk LKPD TA 2023.

Dalam kesempatan ini, Hendri Septa didampingi Sekda Andree Algamar, Asisten Administrasi Umum Corri Saidan, Inspektur Arfian, Kepala BPKAD Raju Minropa dan Kepala Bapenda Yosefriawan.

Tag:

Baca Juga

BNN Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) menggagalkan penyeludupan sabu seberat dua kilogram di Bandara Internasional Minangkabau (BIM).
Kurir Sabu 2 Kg Diringkus BNNP Sumbar di BIM, Koordinator Ditangkap di Aceh
LBH Padang Temukan Indikasi Modus Kecurangan dalam Proses Izin PT SPS di Pulau Sipora
LBH Padang Temukan Indikasi Modus Kecurangan dalam Proses Izin PT SPS di Pulau Sipora
Pemkab Dharmasraya bersama Pemkab Bungo, Provinsi Jambi, menggelar pertemuan guna membahas isu strategis terkait penyelesaian tapal batas
Wabup Dharmasraya dan Wakil Bupati Bungo Bertemu Bahas Tapal Batas
Peringatan Harkopnas ke-78, Wako Padang Luncurkan Koperasi Kelurahan Merah Putih
Peringatan Harkopnas ke-78, Wako Padang Luncurkan Koperasi Kelurahan Merah Putih
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade berkunjung dan bertemu dengan perwakilan warga kawasan Borobudur serta pelaku usaha
Terima Keluhan Soal Pengelolaan Borobudur, Andre Komit Perjuangkan Aspirasi Warga di DPR
Seorang perempuan lanjut usia bernama Guslina (79) dirampok dan mendapat tindakan kekerasan. Peristiwa ini terjadi di kediaman korban
Nenek di Padang Dirampok Saat Ingin Salat Tahajud: Dibekap-Dipukuli, Emas Raib