Pemerintah Nagari Empat Koto Pulau Punjung Dharmasraya Gelar Pelatihan Bundo Kanduang

Langgam.id - Pemerintah Nagari Empat Koto Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, melaksanakan Pelatihan Bundo Kanduang se-Kenagarian Empat Koto Pulau Punjung.

Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 14-15 November 2023 di Kantor Wali Nagari Empat Koto Pulau Punjung.

Adapun pemateri pada pelatihan Bundo Kanduang tersebut yaitu Kapolsek Pulau Punjung dan Kanitbinmas dengan materi Bijak Bermedia Sosial bagi Bundo Kanduang dan Penyalahgunaan Narkotika.

Kemudian, daru KUA Kecamatan Pulau Punjung yang dihadiri oleh Ustaz Irwanto dengan materi tentang Pencegahan Pernikahan Dini pada Anak

Pemateri selanjutnya yaitu, Camat Pulau Punjung, Yulius Monti Labiah dengan materi Pemakaian Adat dan Budaya di Nagari serta peran bundo kanduang dalam adat

Serta, dari Dinas Sosial P3APPKB Kabupaten Dharmasraya yang dihadiri oleh Difni Sepnida Effendi yang merupakan Psikolog PPA dengan materi Peran dan Fungsi Bundo Kanduang dalam Pola Asuh Anak.

Dengan telah dilaksanakannya pelatihan kepada Bundo Kanduang Nagari Empat Koto Pulau Punjung diharapkan dapat meningkatkan dan menambah ilmu bagi Bundo Kanduang dalam melaksanakan perannya sebagai Limpapeh Rumah Nan Gadang di era modrenisasi dan digitalisai saat ini.

Serta Bundo Kanduang diharapkan dapat tampil dengan perannya di kehidupan mengikuti perkembangan zaman, namun tetap berpijak pada nilai budaya Minang yang mengacu pada Adat Basandi Syara', Syara' Basandi Kitabullah. (*)

Baca Juga

Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani mengungkapkan dukungannya menjadikan workshop pelatihan keterampilan kerja sebagai solusi
Buka Pelatihan Keterampilan Kerja, Annisa Dorong Peserta Berani Merintis Usaha Sendiri
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani dan Wabub Leli Arni menerima kunjungan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda)
Bupati Dharmasraya Komitmen Jaga Hubungan Harmonis dan Sinergis dengan Forkopimda
Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani meluncurkan layanan pengaduan masyarakat berbasis WhatsApp dengan nama “LAPOR KAK ANNISA”
Bupati Dharmasraya Luncurkan Layanan Pengaduan Berbasis WhatsApp “LAPOR KAK ANNISA”
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani mengajak seluruh masyarakat untuk membayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) tepat waktu.
Bupati Dharmasraya Ajak Warga Bayar PBB Tepat Waktu
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD)
Hadiri Musrenbang RKPD Sumbar 2026, Bupati Dharmasraya Sampaikan Sejumlah Aspirasi
Pertemuan Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade, Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani dan Direktur Utama (Dirut) Telkomsel Nugroho,
8 BTS Telkomsel Bakal Dibangun di Dharmasraya, Bupati Annisa Apresiasi Andre Rosiade