Langgam.id - Pemko Padang menargetkan menuntaskan pembukaan enam koridor Trans Padang pada tahun ini. Sebelumnya sudah selesai empat koridor dan sisanya dua koridor lagi dituntaskan di 2023 ini.
"Dari 6 koridor sudah selesai 4 koridor. Sisa 2 lagi akan segera kita tuntaskan di tahun 2023 ini," kata Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Padang, Yenni Yuliza dikutip dari infopublik, Sabtu (28/10/2023).
Yenni menjelaskan, bahwa dua koridor yang segera dituntaskan tahun ini yaitu koridor II dengan rute Pusat Kota-Bungus dan koridor III Pusat Kota-Nanggalo, Padang Barat, Padang Utara.
Diketahui saat ini Trans Padang sudah melayani empat koridor yaitu Pasar Raya Padang-Lubuk Buaya (koridor I), Teluk Bayur-Terminal Anak Air (koridor IV).
Kemudian, Pasar Raya Padang-Indarung (koridorr V) dan Pasar Raya Padang-Universitas Andalas (koridor VI).
Pengembangan Wisata
Sementara itu, Pemko Padang juga akan menuntaskan pengembangan wisata wilayah timur Kota Padang. Yaitu berupa pembangunan tempat wisata baru Goa Kelelawar Padayo yang bekerjasama dengan PT Semen Padang.
Saat ini terang Yenni, progres pembangunan tempat wisata baru Goa Kelelawar Padayo sekarang sudah mencapai 50 persen.
Selain itu, kata Yenni, dalam beberapa waktu ke depan pihaknya juga akan memaksimalkan pengembangan kawasan wisata pulau-pulau kecil bekerjasama Kementerian Kelautan dan Perikanan dengan membuat beberapa event.
Ia berharap semoga dengan upaya ini program unggulan (progul) yang masih rendah dapat meningkat capaiannya. (*/yki)