Ada 3 Momen Penting, Pemko Padang Imbau Warga Kibarkan Bendera 2 Hari

Pemko Padang mengimbau masyarakat untuk mengibarkan bendera merah putih selama dua hari, yaitu pada 30 September hingga 1 Oktober

Bendera merah putih. [foto: canva.com]

Langgam.id - Pemko Padang mengimbau masyarakat untuk mengibarkan bendera merah putih selama dua hari, yaitu pada 30 September hingga 1 Oktober.

Pengibaran bendera merah putih itu dilakukan guna memperingati tiga momen penting pada kedua tanggal tersebut. Yaitu, Peringatan G30S/PKI dan peringatan Gempa Padang pada 30 September. Kemudian, Hari Kesaktian Pancasila pada 1 Oktober.

"Kami mengimbau kepada seluruh warga untuk mengibarkan bendera merah putih," ujar Wali Kota Padang Hendri Septa dikutip dari laman Facebook Diskominfo Padang, Sabtu (30/9/2023).

Imbauan tersebut juga tertuang dalam surat edaran Wali Kota Nomor 200/222/Kakesbangpol-Pdg/2023 bertanggal 29 September 2023. Dalam edaran itu, warga diimbau menaikkan bendera setengah tiang pada 30 September, dan setiang penuh pada 1 Oktober.

"Bendera dikibarkan mulai pukul 06.00 - 18.00 WIB," terang Wako Hendri Septa.

Hendri mengharapkan seluruh ASN Pemko Padang menjadi contoh dalam mengibarkan bendera merah putih di tempat tinggalnya masing-masing.

Selain itu, seluruh lurah dan camat juga diimbau untuk proaktif mengajak warganya melalui pengeras suara maupun mendatangi rumah warga untuk turut serta mengibarkan bendera dalam peringatan tiga momen penting ini. (*/yki)

Baca Juga

2.200 Pelari Ikuti BOM Run 2025, Fadly Amran: Berikan Dampak bagi Pariwisata Padang
2.200 Pelari Ikuti BOM Run 2025, Fadly Amran: Berikan Dampak bagi Pariwisata Padang
Kepala DLH Padang, Fadelan Futra Masta mengatakan, bahwa terjadi peningkatan volumen sampah sebesar 10 hingga 12 persen di bulan Ramadan.
Soal Sampah, Pemko Padang Klaim 72 Persen Warga Sudah Terlayani LPS
Berhadiah Umrah, Ribuan Warga Padang Antusias Ikuti Jalan Santai Blue Ocean Minang Run 2025
Berhadiah Umrah, Ribuan Warga Padang Antusias Ikuti Jalan Santai Blue Ocean Minang Run 2025
Tekan Angka Perokok, Pemko Padang Bakal Maksimalkan Penerapan Perda KTR
Tekan Angka Perokok, Pemko Padang Bakal Maksimalkan Penerapan Perda KTR
Kepala Kemeterian Agama (Kemenag) Kota Padang Edy Oktaviandi mengungkapkan jumlah jemaah haji yang mengikuti bimbingan manasik tahun ini
Kemenag Padang: 1.410 Jemaah Ikuti Bimbingan Manasik Haji Tahun Ini
Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang, Yudi Indrasyani mengatakan sebanyak 123.046 wisatawan mengunjungi 13 objek wisata selama sepekan lebaran
123.046 Orang Kunjungi 13 Objek Wisata di Padang Saat Libur Lebaran 2025