Kemenag Sumbar Distribusikan Koper Jemaah Calon Haji, Tahap I 550 Buah

Sebanyak 550 koper jemaah calon haji Sumbar sudah tiba di Asrama Haji Tabing Padang, Jumat (26/5/23) malam. Koper ini bakal didistribusikan

Kedatangan 550 koper jemaah calon haji Sumbar di Asrama Haji Tabing Padang. [foto: Kemenag Sumbar]

Langgam.id - Sebanyak 550 koper jemaah calon haji Sumbar sudah tiba di Asrama Haji Tabing Padang, Jumat (26/5/23) malam. Koper ini bakal didistribusikan ke Kemenag kabupaten kota se-Sumbar untuk diteruskan ke jemaah calon haji. 

Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sumbar, Helmi menyaksikan secara langsung kedatangan koper di Asrama Haji Tabing tersebut.

Helmi mengungkapkan, bahwa koper jemaah haji tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Dimana kualitasnya jauh lebih baik. Jika sebelumnya koper jemaah terbuat dari bahan kain, tahun ini berbahan fiber.

“Kalau kita lihat dari bahannya sangat bagus, kopernya bisa digunakan untuk selamanya, bukan hanya sekali pakai. Kita juga sudah cek satu persatu mulai dari roda, bahan, semuanya bagus,” ujar Helmi dikutip dari situs Kemenag Sumbar pada Sabtu (27/5/2023).

Ia menambahkan, ada tiga jenis koper yang akan diterima jemaah haji. Yaitu, koper bagasi, koper kabin dan tas sandang atau tas paspor.

Koper ini terangnya bakal langsung didistribusikan ke Kemenag kabupaten kota untuk diserahkan langsung ke jemaah haji. Penyerahan koper ini akan dilakukan secara bertahap kepada 4.613 jemaah haji Sumbar.

Helmi mengungkapkan, bahwa penyerahan koper untuk Sumbar ini belum terlambat. Ini disebabkan karena jemaah Sumbar akan diterbangkan ke Tanah Suci pada 5 Juni 2023. Sedangkan masuk ke asrama haji 1 hari sebelumnya, 4 Juni 2023.

Helmi menargetkan, 1 minggu sebelum keberangkatan, koper ini sudah ada di tangan jemaah haji Sumbar

"Kepada seluruh jemaah calon haji Sumbar untuk bersabar karena semua akan mendapatkan koper. Cuma pendistribusiannya secara bertahap, diutamakan jemaah dengan kelompok terbang (kloter) lebih awal," bebernya.

Perwakilan PT Garuda Indonesia, Rusdi menyebutkan, pengiriman koper dari Jakarta ini akan dilakukan secara bertahap. Pihaknya juga berkomitmen akan terus memantau dan mengawasi agar koper ini selamat sampai di tangan jemaah haji.

“Hari ini, alhamdulillah, 550 koper jemaah haji Sumbar lengkap dan dalam kondisi baik," ujarnya

Rusdi mengatakan, pengiriman koper selanjutnya akan tiba di Padang pada 29 Mei nanti dengan jumlah 1.100 buah. Koper tersebut juga langsung didistribusikan pihak Kemenag ke jemaah. (*/yki)

Baca Juga

Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) kembali menggelar BPKH Hajj Run 2024, program tahunan yang bertujuan untuk mengajak masyarakat terlibat
Gelar BPKH Hajj Run 2024, BPKH: Persiapkan Fisik untuk Haji Sejak Dini!
Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) bekerja sama Universitas Andalas (Unand) mengadakan Seminar Nasional dengan tema "Investasi Keuangan
BPKH Jadikan Fatwa Ijtima Ulama Referensi Perbaikan Tata Kelola Dana Haji
Fase puncak haji di Arafah dan Muzdalifah sudah berlangsung. Mini aktivitas jemaah haji terpusat di kawasan Mina untuk mabit (menginap).
Fase Mabit di Mina, Menag Yaqut Cholil Qoumas Minta Petugas Siaga Bantu Jemaah
Kota Makkah Al Mukarramah tepatnya di Mina diguyur hujan setelah sebelumnya sempat muncul peringatan cuaca panas ekstrem yang berlangsung
Sempat Muncul Peringatan Gelombang Panas, Kota Makkah Diguyur Hujan
Komedian Cak Lontong mengapresiasi kinerja petugas Indonesia dalam penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024 M.
Cak Lontong Apresiasi Kinerja Petugas Indonesia dalam Penyelenggaraan Haji
Jemaah haji Indonesia yang mengambil Nafar Awal akan mengakhiri fase menginap (mabit) di Mina pada 18 Juni 2024. Mereka akan kembali
Jemaah Haji Nafar Awal Mulai Kembali ke Hotel di Makkah Hari Ini