Tim Gabungan Sisir Kawasan Pantai Padang Antisipasi Tawuran Remaja

Tim Gabungan Sisir Kawasan Pantai Padang Antisipasi Tawuran Remaja

Tim gabungan Satpol PP Padang bersama TNI dan Polri lakukan pengawasan antisipasi tawuran remaja. (Foto: Dok. Pol PP Padang)

Langgam.id - Tim gabungan yang terdiri dari Satuan Polisi (Satpol PP) Kota Padang bersama TNI dan Polri terus lakukan pengawasan untuk antisipasi tawuran antar remaja yang kerap terjadi di malam-malam bulan Ramadhan.

Tim gabungan ini menyisir kawasan Jalan Samudera Pantai Padang, Kecamatan Padang Barat yang dicurigai adanya kerumunan remaja yang bisa saja memicu aksi "cakak banyak". Sejumlah kerumunan yang ditemui langsung dibubarkan petugas dan minta agar kembali ke rumah masing-masing.

Terkait hal ini Kasi Operasi dan Pengendalian Satpol PP Padang Rozaldi mengatakan bahwa memang pihaknya bersama TNI-Polri melakukan Patroli wilayah.

"Dalam rangka menjaga ketertiban dan ketentraman serta menciptakan kondisi yang kondusif selama bulan Ramadhan bersama tim gabungan kita lakukan pengawasan untuk pencegahan aksi tawuran," jelas Rozaldi dikutip Jumat (14/4/2023).

Menurutnya, memang sering terdengar informasi adanya gangguan ketertiban yang terjadi ulah aksi para remaja yang melakukan aksi kompoi- kompoi kendaraan sehingga berujung dengan tindakan kriminal berkelahi antar kelompok remaja yang mengunakan berbagai senjata tajam. Tentu saja aksi mereka ini dapat merugikan diri sendiri dan juga membahayakan orang lain.

Sudah pasti aksi tersebut juga dapat menganggu kegiatan ibadah umat muslim di malam bulan Ramadan. Maka perlu upaya patroli wilayah yang intens. Guna antisipasi jangan sampai terjadi aksi tawuran ini terjadi.

"Sering terjadi aksi tawuran di malam-malam bulan Ramadan, makanya kita lakukan pengawasan bersama pihak terkait," ujarnya.

Selain itu, di kawasan Jalan Khatib Sulaiman Padang sejumlah PKL juga turut ditertibkan petugas, didapati PKL di atas trotoar yang memakai kendaraan motor yang dirakit dijadikan untuk tempat berjualan diamankan petugas ke Mako Satpol PP Padang. (*/FS)

Baca Juga

Buntut Rekayasa Pencurian, Mahasiswa Geruduk Klinik Athena Milik dr Richard Lee di Padang
Buntut Rekayasa Pencurian, Mahasiswa Geruduk Klinik Athena Milik dr Richard Lee di Padang
Padang masuk ke dalam delapan kota di Indonesia menjadi pilihan masyarakat untuk menikmati masa tua. Hal itu berdasarkan survei GoodStats
Triwulan I/2024: BPS Catat Ekonomi Sumbar Tumbuh 4,37 Persen, Masih di Bawah Nasional
Seriusi Maju Sebagai Cagub Sumbar, Rektor UNP Ganefri Mendaftar ke Nasdem
Seriusi Maju Sebagai Cagub Sumbar, Rektor UNP Ganefri Mendaftar ke Nasdem
Buntut Rekayasa Pencurian di Athena Padang, dr Richard Lee Dilaporkan ke Polisi
Buntut Rekayasa Pencurian di Athena Padang, dr Richard Lee Dilaporkan ke Polisi
KAI, kereta padang pariaman
Gubernur Sumbar: Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Api Sudah Masuk RPJP
KTP
347.532 Dukungan KTP Syarat Mutlak untuk Calon Gubernur Sumbar Perseorangan