Rem Blong di Sitinjau Lauik, Truk CPO Tabrak Minibus dan Truk Tangki

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Akibat rem blong, Truk CPO menabrak minibus dan truk tangki di Sitinjau Lauik.

Kecelakaan di Sitinjau Lauik. (Foto: Dok. Polsek Lubuk Kilangan)

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Akibat rem blong, Truk CPO menabrak minibus dan truk tangki di Sitinjau Lauik.

Langgam.id - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jalan Raya Padang-Solok atau di kawasan Sitinjau Lauik, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar). Kali ini, truk CPO dilaporkan menabrak dua unit kendaraan lainnya akibat rem blong, Selasa (11/4/2022).

Menurut Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Lija Nesmon, kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 06.30 WIB. Truk CPO diketahui mengalami rem blong.

"Truk CPO ini datang dari arah Solok menuju Padang. Namun sampai di lokasi kejadian, mengalami rem blong," ujar Nesmon, Selasa (12/4/2022).

Saat rem blong, kata Nesmon, truk CPO menabrak minibus Honda CRV di bagian sebelah kiri. Selanjutnya, truk CPO kembali menabrak truk tangki.

"Truk tangki ini keluar dari badan jalan dan masuk ke parit. Truk mengalami rusak berat," jelasnya.

Baca juga: Truk Angkut Galon Tabrak Sepeda Motor Lalu Terjun ke Jurang di Sitinjau Lauik

Nesmon mengungkapkan, tidak ada korban jiwa dalam insiden kecelakaan ini. Dua orang hanya mengalami luka-luka. "Untuk saat ini kasus kecelakaan ditangani unit Lakalantas Polresta Padang," katanya.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Lansia Hanyut 2,5 Km di Banda Luruih, Ditemukan Meninggal Dunia
Lansia Hanyut 2,5 Km di Banda Luruih, Ditemukan Meninggal Dunia
Kecelakaan di Jalan Lintas Padang-Bukittinggi, 4 Orang Meninggal Dunia
Kecelakaan di Jalan Lintas Padang-Bukittinggi, 4 Orang Meninggal Dunia
Mayat Misterius di Sitinjau Lauik, Sehari-harinya Bekerja di Payakumbuh
Mayat Misterius di Sitinjau Lauik, Sehari-harinya Bekerja di Payakumbuh
Jalan lintas Padang-Bukittinggi sudah bisa dilalui pasca kecelakaan beruntun di Jalan Raya Jorong Koto Tuo, Nagari Panyalaian,
Jalan Padang-Bukittinggi Sudah Bisa Dilalui Pasca Kecelakaan Beruntun di Panyalaian
Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jorong Koto Tuo, Nagari Panyalaian, Kabupaten Tanah Datar, pada Selasa (8/10/2024) sekitar pukul
Kecelakaan Truk di Panyalaian, Akses Jalan Bukittinggi-Padang Putus Total
Kasat Lantas Polres Padang Panjang, Iptu Afrizal Sahar mengatakan mulai 5 hingga 15 Oktober 2024 dilaksanakan pengaspalan di Lembah Anai.
Ada Pengaspalan di Lembah Anai, Pengendara Bisa Pilih Lewati Malalak atau Sitinjau Lauik