Scooterist Sumbar Deklarasi Dukung Gus Muhaimin Maju Pilpres 2024

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Mereka mengaku mendukung Cak Imin, karena Cak Imin juga pencinta Vespa.

Scooterist Sumbar deklarasi dukung Cak Imin maju Pilpres 2024. (Foto: Dok. Scooterist Sumbar)

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Mereka mengaku mendukung Gus Muhaimin, karena Gus Muhaimin juga pencinta Vespa.

Langgam.id - Seratusan orang yang tergabung dalam Scoterist se-Sumatra Barat (Sumbar) mendelakraskan dukungan untuk Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin untuk maju sebagai calon presiden tahun 2024.

Dukungan untuk Wakil Ketua DPR RI itu disampaikan Scooterist Sumbar di Pantai Pasia Jambak, Kota Padang, Selasa (1/2/2022) dengan atribut memakai topeng berwajah Gus Muhaimin dan yel yel Muhaimin Capres 2024.

"Kami Scooterist se-Sumbar mendeklarasikan dukungan untuk Gus Muhaimin maju menjadi Calon Presiden tahun 2024. Siapa kita? Scooterisst Sumbar! Siapa presiden kita? Gus Muhaimin! Gas pool!," ujar para Scooterist Sumbar itu saat deklarasi.

Salah seorang Scooterist Sumbar, Afdal mengatakan, ia mendukung Gus Muhaimin karena ia juga mencintai Vespa.

"Satu vespa sejuta saudara, berarti Gus Muhaimin sangat mencintai persaudaraan," ucap Afdal.

Jika Gus Muhaimin jadi presiden, lanjut Afdal, maka ia akan mampu mengayomi kreatifitas dari para Scooterist dan para pecinta motor antik.

"Semoga Gus Muhaimin jadi presiden dan bisa mwadahi kita semua, terutama Scoterist Sumbar," katanya.

Baca juga: Di Padang, Amien Rais Beberkan Kriteria Calon dari Partai Ummat untuk Pilpres 2024

Diketahui, Scoterist Sumbar merupakan sekelompok orang pencinta Motor Tua, Antik dan Vespa.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Lion Air Gunakan Pesawat Berusia 5-7 Tahun untuk Angkut Jemaah Haji Embarkasi Padang
Lion Air Gunakan Pesawat Berusia 5-7 Tahun untuk Angkut Jemaah Haji Embarkasi Padang
Sesar Sianok Picu Gempa M 4,6 di Padang Panjang
Sesar Sianok Picu Gempa M 4,6 di Padang Panjang