Kawasan Padat Penduduk Terbakar, Warga Seberang Padang Mengungsi

Kawasan Padat Penduduk Terbakar, Warga Seberang Padang Mengungsi

Api menghanguskan rumah di Kelurahan Seberang Padang, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Minggu (21/11/2021). (Foto: Damkar Kota Padang)

Langgam – Kawasan padat penduduk di Kota Padang dilalap si jago merah, Minggu (21/11/2021). Selain menghanguskan dua unit rumah, sepuluh orang korban terpaksa mengungsi.

Kebakaran terjadi di Kelurahan Seberang Padang, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang. Salah seorang saksi, Hendra, 41 mengatakan, api mulai terlihat dari ruang depan rumah.

“Api berasal mana saya tidak tahu. Karena pas saya tahu api sudah besar di ruangan depan rumah,” kata Hendra melaporkan kejadian pada Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang.

Damkar Kota Padang mencatat, kebakaran mengakibatkan dua keluarga yang berjumlah 12 orang terdampak. Dari total korban sepuluh orang di antaranya terpaksa mengungsi.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Api sudah dapat dipadamkan saat berita ini diturunkan.

“Kejadian ini kami ketahui pada pukul 15:04 WIB. Saat ini kobaran api sudah dapat dipadamkan oleh Damkar Kota Padang,” kata Kabid Operasional Damkar Kota Padang, Basril yang juga dimuat dalam akun resmi Damkar Kota Padang.

Damkar Kota Padang mengaku menurunkan enam unit kendaraan untuk menjinakan kobaran api. Saat mereka sampai, rumah sudah dalam keadaan terbakar.

Selain pihaknya, aparat kepolisian, PLN dan warga ikut berpartisipasi. Dari total sekitar 400 meter area sekitar lokasi, diperkirakan yang terbakar seluas 100 meter.

“Jumlah kerugian belum dapat dipastikan,” tulis Damkar. (*)

Tag:

Baca Juga

Pemulihan Bencana Sumbar, Gubernur Mahyeldi: Dokumen R3P Sudah Diserahkan ke BNPB
Pemulihan Bencana Sumbar, Gubernur Mahyeldi: Dokumen R3P Sudah Diserahkan ke BNPB
PMI Padang Panjang Salurkan Logistik dan Trauma Healing bagi Warga Terdampak Bencana
PMI Padang Panjang Salurkan Logistik dan Trauma Healing bagi Warga Terdampak Bencana
Warga Batu Busuk, Kecamatan Pauh, Kota Padang, masih merasakan dampak berat pascabanjir yang melanda wilayah tersebut. Sejumlah
Kementerian PU Kebut Normalisasi Sungai Batang Kuranji Pascabencana
Hadiri Inaugurasi JCI West Sumatra, Wako Padang Ajak Perkuat Kolaborasi
Hadiri Inaugurasi JCI West Sumatra, Wako Padang Ajak Perkuat Kolaborasi
Silaturrahmi Perantau Minang Kumpulkan Rp1 Miliar untuk Korban Bencana Sumbar
Silaturrahmi Perantau Minang Kumpulkan Rp1 Miliar untuk Korban Bencana Sumbar
Pemkab Agam Sambut Tim PDEI Sumbar, Perkuat Layanan Kesehatan dan Trauma Healing Korban Bencana
Pemkab Agam Sambut Tim PDEI Sumbar, Perkuat Layanan Kesehatan dan Trauma Healing Korban Bencana