Langgam.id - Fakultas Pariwisata UM Sumbar Gelar Ujian Komprehensif AL-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) perdana tahun ajaran 2020/2021. Ujian Komprehensif AIK Fakultas Pariwisata diikuti oleh Mahasiswa sebanyak 7 Orang.
Ujian Komprehensif Al-Islam Kemuhammadiyahan dilaksanakan pada hari Selasa 24 Agustus 2021, Tim penguji dari ujian ini langsung dari Lembaga Pengkajian Al-Islam Ke-Muhammadiyahan (LPIM) UM Sumbar yaitu Syamsurizal, S.H.I., M.Ag dan Drs. Suhardi, M.A, Ujian ini merupakan salah satu syarat bagi mahasiswa untuk bisa mengikuti Ujian Komprehensif Skripsi.
Sekretaris Lembaga Pengkajian Al-Islam Ke-Muhammadiyahan (LPIM) UM Sumbar Syamsurizal, S.H.I., M.Ag mengatakan, Ujian Komprehensif Al-Islam Kemuhammadiyahan adalah ujian yang dilaksanakan untuk mengukur tingkat penguasaan dan keluasan wawasan mahasiswa dalam bidang Al-Islam & Kemuhammadiyahan serta kemampuan berpikir mahasiswa secara interdisipliner sebagai syarat untuk mengikuti Komprehensif.
Ujian ini dilaksanakan secara lisan yang bertujuan untuk mengevaluasi penguasaan mahasiswa terhadap Al-Islam & Kemuhammadiyahan, serta evaluasi pelaksanaan perkulian Al-Islam Kemuhammadiyahan di UM Sumbar. Materi ujian meliputi baca tulis Al-Quran, Ibadah sesuai Tuntunan Tarjih Muhammadiyah dan wawasan Al-Islam Kemuhammadiyahan.
Ujian ini diharapkan dapat mengukur capaian pembelajaran Al-Islam Kemuhammadiyahan yang telah dilaksanakan sebanyak 8 SKS baik capaian dari Tingkat Fakultas, Program Studi, Ataupun capaian yang bersifat Khusus sebagai identitas Perguruan Tinggi Muhammadiyah, kemudian diharapkan mahasiswa lulusan UM Sumbar bukan hanya unggul dalam IPTEK tapi juga Angggun dalam IMTAQ dan Moral. (inf/Ela)