Shin Tae-yong Usulkan 3 Nama Asisten Pelatih Timnas

Shin Tae-yong Usulkan 3 Nama Asisten Pelatih Timnas

Foto: PSSI.Org

Langgam.id - Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong mengusulkan tiga nama asisten pelatih dalam rapat evaluasi bersama PSSI, kemarin, di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta.

"Tiga nama yang diajukan yakni Kim Bong-soo, Shin Sang-gyu, dan Dzenan Radoncic untuk menjadi asisten pelatih timnas Indonesia. Tentu kami akan memutuskan melalui rapat Komite Eksekutif apakah tiga orang tersebut layak menjadi asisten pelatih timnas Indonesia," imbuh anggota Komite Eksekutif (Exco) Endri Erawan.

Ketiganya menggantikan tiga asisten pelatih yang mengundurkan diri, yakni Kim-Hae-woon, Lee Jae-hong, dan Kim Woo-jae.

Pada rapat ini PSSI diwakili oleh dua anggota Komite Eksekutif (Exco) Haruna Soemitro dan Endri Erawan. Hadir pula Direktur Teknik Indra Sjafri dan Wasekjen Maaike Ira Puspita. Sedangkan Shin Tae-yong didampingi oleh penerjemah Yoo Jae-hoon dan analis Kim Jong-jin

"Shin Tae-yong memberikan evaluasi apa saja kelebihan dan kekurangan timnas Indonesia selama mengikuti Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan pemusatan latihan sebelumnya. Kami juga berdiskusi terkait road map timnas Indonesia kedepannya," kata Haruna Soemitro.

Baca Juga

Langgam.id - Jajaran DPRD Kota Pariaman mendukung Persatuan Sepakbola Kota Pariaman (Persikopa) menjadi juara di Piala Soeratin.
Pariaman Tuan Rumah Piala Soeratin U-17 Sumatera Barat 2024
Wasit Dipukul KO Pemain Sulteng dalam PON XXI, Sanksi Larangan Seumur Hidup Menanti
Wasit Dipukul KO Pemain Sulteng dalam PON XXI, Sanksi Larangan Seumur Hidup Menanti
Jaga Asa Lolos Babak Selanjutnya, Tim U-23 Indonesia tak Boleh Lengah Lawan Yordania
Jaga Asa Lolos Babak Selanjutnya, Tim U-23 Indonesia tak Boleh Lengah Lawan Yordania
Pihak Manajemen dan Panpel Semen Padang FC menanggapi terkait sanksi yang diberikan Komite Disiplin PSSI kepada tim Kabau Sirah atas
Semen Padang FC Dapat Sanksi dari PSSI, Manajemen: Berat Tapi Harus Diterima
PSSI memberikan sanksi kepada Semen Padang FC atas kerusuhan yang terjadi pada pertandingan Final leg kedua Liga 2 2023/2024 saat menghadapi PSBS Biak
Semen Padang FC Disanksi 3 Laga Tanpa Penonton dan Denda Rp100 Juta Akibat Flare
Masuk Grup Neraka di Piala Asia U-23, Ketum PSSI Minta Pemain Tak Gentar
Masuk Grup Neraka di Piala Asia U-23, Ketum PSSI Minta Pemain Tak Gentar