Harapkan Dukungan Suporter, Semen Padang FC Turunkan Harga tiket

Harapkan Dukungan Suporter, Semen Padang FC Turunkan Harga tiket

Pertandingan Semen Padang FC di Stadion GOR HajiA Agus Salim. (Foto: Rahmadi)

Langgam.id - Manajemen Semen Padang FC mengambil kebijakan menurunkan harga tiket kandang pertandingan Shoope Liga 1 2019 saat pertandingan kandang di Stadion H Agus Salim, Padang.

Harga tiket baru tersebut, akan diberlakukan saat skuad Kabau Sirah menjamu PSIS Semarang pada Jumat, (16/8/2019) nanti. Tiket turun adalah di tribun terbuka, untuk tribun timur, tribun utara dan tribun selatan.

Dalam halaman resminya, Selasa, (13/8/2019) CEO Semen Padang FC, Hasfi Rafiq mengatakan, penurunan tersebut untuk meningkatkan minat penonton menyaksikan secara langsung Semen Padang FC berlaga. Sehingga, mental bertanding tim bisa meningkat.

“Antusiasme penonton di stadion berkurang karena menurunnya performa tim, untuk itu kami mengambil keputusan ini,” ujarnya.

Sebelumnya, harga tiket tribun timur dari Rp 65 ribu di grade A dan Rp 60 ribu di grade B, turun menjadi Rp 50 ribu dan tiket tribun utara dan selatan jadi Rp 30 ribu dari sebelumnya Rp 35 ribu grade B dan Rp 40 ribu grade A.

“Hal ini merupakan upaya kami untuk kembali meramaikan Stadion Agus Salim agar Semen Padang FC kembali merasakan dukungan publik saat tampil di hadapan kandang sendiri. Kami berharap, dengan penurunan harga tiket ini, bisa memancing pencinta Semen Padang FC untuk memenuhi stadion,” harapnya.

Menurutnya manajamen Semen Padang FC menyadari, peran suporter sebagai pemain ke-12 sangat penting bagi tim. Untuk itu, penurunan harga tiket masuk menurutnya sebagai apresiasi sekaligus sarana mendatangkan kembali ribuan suporter ke Stadion.

“Kami berharap dalam laga kandang, Semen Padang FC mendapat dukungan penuh dari pendukung. Tim kita saat ini butuh dukungan, mari kita bersama membangkitkan kembali tim ini.” tutupnya.

Selanjutnya, Direktur Umum Semen Padang FC, Hermawan Ardiyanto menyebutkan, penurunan harga tiket dilakukan, agar adanya peningkatan dukungan terhadap tim. Penurunan ini juga menjawab aspirasi dari suporter terhadap tim.

“Kita berharap dengan harga tiket diturunkan, maka suporter akan ramai memberikan dukungan kepada tim. Semoga stadion bisa full dengan suporter, karena ini juga jawaban dari aspirasi suporter mengenai harga tiket,” sebutnya.

Hermawan juga mengatakan, selain penurunan harga tiket, yang bisa didapatkan secara offline (loket tiket di hari pertandingan) dan online (via aplikasi Semen Padang FC). Juga akan ada tiket dengan harga murah yang akan dijual di aplikasi tim.

“Tiket bisa didapatkan melalui loket dan juga aplikasi tim. Selain itu, nanti kita juga akan sediakan tiket “Flash Sale” tribun terbuka untuk pembelian tiket via aplikasi Semen Padang FC. Tapi, kuotanya terbatas. Yang jelas juga mendapat potongan lagi. Untuk itu mari segera download aplikasi tim.” tuturnya. (Rdi)

Baca Juga

Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Semen Padang FC akan menjamu PSM Makassar dalam BRI Liga 1-2024 pekan 11 di Stadion H Agus Salim, Padang, Kamis (21/11/2024) pukul 19.00 WIB.
Susunan Pemain Semen Padang FC vs PSM Makassar Malam Ini
Kabau Sirah Sukses Bawa Pulang Satu Poin dari Bandung
Kabau Sirah Sukses Bawa Pulang Satu Poin dari Bandung
Semen Padang FC akan menghadapi tuan rumah, Persib Bandung pada pada laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat
Susunan Pemain Persib Bandung vs Semen Padang FC Malam Ini
Semen Padang FC mengalami kekalahan telak 1-8 saat menjamu Dewa United di Stadion Haji Agus Salim, Jumat (25/10/2024). Hasil ini menjadi
Semen Padang Kalah Telak, Eduardo Almeida Siap Bertanggung Jawab Penuh
Semen Padang FC mengalami kekalahan telak dalam pertandingan kandang melawan Dewa United dengan skor 1-8 di Stadion Haji Agus Salim
Semen Padang FC Siap Lakukan Evaluasi Menyeluruh Pasca Kekalahan dari Dewa United