Langgam.id - Kementerian Agama (Kemenag) merilis lima perguruan tinggi islam negeri yang paling diminati tahun ini. Dalam dafar lima kampus paling diincar calon mahasiswa itu, tidak satu pun kampus yang berada di Sumatra Barat.
Urutan lima besar itu didasarkan pada jumlah peserta Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) 2021. Ujian tersebut diikuti 100.038 orang peserta.
"Yang melakukan finalisasi serta berhak mengikuti Ujian Masuk PTKIN ini sebanyak 100.038 orang. Pendaftar laki-laki sebanyak 34.408, sementara pendaftar perempuan 65.630. Data ini menunjukkan, peminat UM-PTKIN 2021 sangat tinggi," kata Ketua Panitia UM-PTKIN, Mahmud, Kamis (17/6/2021).
Mahmud mengatakan, empat kampus yang berada di urutan lima besar itu berada di pulau jawa. Sedangkan satu kampus lainnya berada di Makassar, Sulawesi Selatan.
UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mejadi kampus yang paling diminati tahun ini. Jumlah peminatnya mencapai 13 ribu lebih calon mahasiswa. Posisi kedua ditempati UIN Syarif Hidayatullah Jakarta disusul UIN Maulana Malik Ibrahim Malang di urutan ketiga.
Sedangkan program studi yang paling diminati tahun ini yakni Ekonomi Syariah di UIN Sunan Ampel Surabaya. Dua program studi di UIN Alauddin Makassar juga masuk daftar lima besar.
Berikut 5 kampus yang paling diminati pada UM-PTKIN 2021:
1. UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (13.431 peminat)
2. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (12.455 peminat)
3. UIN Sunan Gunung Djati Bandung (12.376 peminat)
4. UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (8.348 peminat)
5. UIN Alauddin Makassar (7.642 peminat)
Program Studi yang paling diminati:
1. Ekonomi Syariah (UIN Sunan Ampel Surabaya)
2. Farmasi (UIN Alauddin Makassar)
3. Teknik Informatika (UIN Alauddin Makassar)
4. Hukum Ekonomi Syariah (UIN Arraniry Banda Aceh)
5. Ekonomi Syariah (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)