Langgam.id - Jumlah wisatawan yang datang berkunjung ke Kota Pariaman selama libur lebaran 2021 terus meningkat setiap harinya. Hal tersebut terjadi karena Pariaman menjadi salah satu daerah yang membuka objek wisata karena berada pada zona kuning covid-19.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman, Dwi Marhen Yono mengungkap, pada Jumat (14/5/2021) sebanyak 3.128 wisatawan berkunjung ke Pariaman. Sedangkan pada Sabtu (15/5/2021) jumlahnya naik menjadi 8.207 wisatawan.
Baca juga: Kota Pariaman Mendadak Tutup Destinasi Wisata Mulai Hari Minggu Ini
"Jika dinominalkan, dalam dua hari kunjungan libur lebaran di destinasi Pantai Gandoriah, Pantai Kata dan ke Pulau Angso Duo mampu menambah PAD daerah sebesar Rp 59.329.000, " katanya, Sabtu (15/5/2021).
Sebelumnya, Pemko Pariaman memutuskan untuk menutup objek wisata mulai Minggu pagi. Keputusan tersebut diambil karena ada perkembangan baru terkait penyebaran Covid-19.
Disebutkan, daerah tetangga Kota Pariaman yang saat ini berada zona oranye dan merah.
"Rapat mendadak memutuskan seluruh objek wisata di Kota Pariaman akan pada Minggu (16/5/2021) dan Senin (17/5/2021). Penutupan itu akan dimulai pada Minggu pagi," kata Wali Kota Pariaman Genius Umar(*/Ela)