Sekuriti Semen Padang Serahkan Zakat Fitrah ke Masyarakat Sekitar Lingkungan Perusahaan

Sekuriti Semen Padang Serahkan Zakat Fitrah ke Masyarakat Sekitar Lingkungan Perusahaan

Sekuriti Semen Padang menyerahkan zakat fitrah ke masyarakat. (Foto: dok humas)

Langgam.id - Guna membangun hubungan silaturahmi dengan masyarakat lingkungan dan sebagai bentuk kepedulian sosial, jajaran sekuriti area tambang PT Semen Padang menggelar kegiatan sosial dan penyerahan Zakat Fitrah kepada masyarakat lingkungan, Sabtu (8/5/2021) lalu.

Kepala Departemen Komunikasi & Hukum Perusahaan PT Semen Padang Oktoweri mengatakan, kegiatan sosial dan penyerahan Zakat Fitrah itu merupakan salah satu bentuk kepedulian sosial yang dilakukan elemen perusahaan terhadap masyarakat lingkungan.

"Aktivitas yang dilakukan personil sekuriti Tambang PT Semen Padang itu menunjukkan bahwa kegiatan sosial di lingkungan PT Semen Padang tidak hanya dilakukan perusahaan secara langsung, namun juga melalui Anak Perusahaan Lembaga Penunjang (APLP) serta berbagai elemen yang ada di lingkungan perusahaan," kata Oktoweri, Rabu (12/5/2021).

Kepala Unit Pengamanan PT Semen Padang AKBP Rosmawi menambahkan, kegiatan sosial dan penyerahan Zakat Fitrah yang dilakukan di wilayah masyarakat itu bertujuan agar masyarakat bisa mengenal jajarannya
dan bisa lebih dekat dan menjalin kekeluargaan.

Jumlah personil yang terlibat dalam kegiatan itu adalah sebanyak 63 orang, dengan total Zakat Fitrah sebanyak Rp 3.445.000.

"Personil sekuriti tambang akan melakukan kegiatan sosial secara rutin setiap bulannya di wilayah Karang Putih Tambang PT Semen Padang," kata Rosmawi yang didampingi Chief Security di area tambang PT Semen Padang, Fris Boy.

Kegiatan sosial dan penyerahan Zakat Fitrah difokuskan di 2 tempat yakni Musala Uswatun Hasanah Sikayan Bansek RT 04 RW 01 Kelurahan Batu Gadang, Padang. Di lokasi ini personil sekuriti melakukan kerja sosial dan kemudian menyerahkan Zakat Fitrah melalui Ketua RT, Ahmad Durus.

Kegiatan yang sama juga dilakukan di Masjid Imul Yaqin Blok B silo Batu Gadang. Zakat Fitrah itu diterima Ketua RT 01, Masri dan pengurus Masjid, Eduar.

Ahmad Durus dan Masri menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kegiatan sosial dan penyerahan Zakat Fitrah yang dilakukan sekuriti PT Semen Padang. (rls)

Baca Juga

Bangun Rumah Kompos, PT Semen Padang Dukung Proklim di Tanah Datar
Bangun Rumah Kompos, PT Semen Padang Dukung Proklim di Tanah Datar
PT Semen Padang Apresiasi 20 Tim Inovasi Berprestasi di Ajang Nasional dan Internasional
PT Semen Padang Apresiasi 20 Tim Inovasi Berprestasi di Ajang Nasional dan Internasional
PT Semen Padang Dukung Infrastruktur HKm Puncak Labuang dan MCK Objek Wisata Kayu Banyak Urek
PT Semen Padang Dukung Infrastruktur HKm Puncak Labuang dan MCK Objek Wisata Kayu Banyak Urek
Masuki Masa Pensiun, Dirut PT Semen Padang Lepas 22 Karyawan
Masuki Masa Pensiun, Dirut PT Semen Padang Lepas 22 Karyawan
Mitigasi Emisi Gas Rumah Kaca, Semen Padang Kolaborasi dengan DLH Sumbar
Mitigasi Emisi Gas Rumah Kaca, Semen Padang Kolaborasi dengan DLH Sumbar
Invensi dalam Pengisian Semen Curah, PT Semen Padang Terima Sertifikat Paten dari DJKI
Invensi dalam Pengisian Semen Curah, PT Semen Padang Terima Sertifikat Paten dari DJKI