Analisis Geologi: Gempa di Mentawai Akibat Aktifitas Lempeng Indo-Australia

gempa mentawai

Gempa M=5,7 guncang Mentawai, Senin (3/5/2021). (dok.Badan Geologi Kementerian ESDM)

Langgam.id - Gempa bumi dengan magnitudo 5,7 terjadi di Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat (Sumbar), Senin (3/5/2021) pukul 00.46 WIB. Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Berdasarkan informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di kedalaman 29 kilometer, koordinat 2.34 lintang selatan, 99.66 bujur timur, 35 kilometer tenggara Tuapejat.

Badan Geologi Kementerian ESDM mengatakan, gempa tersebut merupakan akibat dari aktifitas di lempeng Indo-Australia.

Baca juga: Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Mentawai, Tak Berpotensi Tsunami

"Pusat gempa bumi berada di Samudera Indonesia di perairan barat Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat. Berdasarkan tatanan tektonik Pantai Barat Sumatra dipengaruhi oleh zona tunjaman lempeng Indo-Australia ke bawah lempeng Eurasia," tulis situs resmi Badan Geologi Kementerian ESDM, Senin (3/5/2021).

Diketahui hingga berita ini diturunkan belum ada laporan kerusakan ataupun korban akibat kejadian.

BMKG mengimbau warga tetap waspada terhadap potensi gempa susulan. “Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi,” tulis BMKG dalam laman resminya.(*/Ela)

Baca Juga

Gempabumi Tektonik M5,0 Guncang Kepulauan Mentawai
Gempabumi Tektonik M5,0 Guncang Kepulauan Mentawai
Sebanyak 53 kali gempa bumi terjadi di Sumbar selama November 2023. Frekuensi gempa bumi terbesar terjadi pada 12 November sebanyak 6 kali.
Gempa M5,2 Guncang Kepulauan Mentawai
Selama periode 8-15 November 2024 tercatat terdapat 16 kali gempa bumi terjadi di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya.
Gempa M5,8 Guncang Mentawai, Tak Berpotensi Tsunami
Ahli Geologi Sumatra Barat (Sumbar), Ade Edward meminta masyarakat untuk selalu memantau perkembangan dari gempa terkait dengan evakuasi
Evakuasi Jika Terjadi Gempa, Ade: Cari Shelter Terdekat dan Daerah Ketinggian di Atas 6 Meter
Gempa dengan magnitudo 4,6 mengguncang Air Haji, Kabupaten Pesisir Selatan, Senin (22/4/2024) sekitar pukul 13.05 WIB.
Kata Ahli Geologi Soal Gempa M 6,9 Mentawai: Sudah Diperkirakan Terjadi Sebelumnya
Selama periode 8-15 November 2024 tercatat terdapat 16 kali gempa bumi terjadi di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya.
Usai Gempa Mentawai, Warga Siberut Utara Masih Bertahan di Pengungsian