800 Ekor Sapi Jantan Disiapkan Sebagai Hewan Kurban di Pariaman

Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan (PP) Kota Pariaman melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban di daerah tersebut jelang Idul

Pemeriksaan kesehatan hewan kurban di Kota Pariaman. [foto: Pemko Pariaman]

Langgam.id - Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan (PP) Kota Pariaman melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban di daerah tersebut jelang Idul Adha 1445 H/2024.

Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas PPP Kota Pariaman, Marini Jamal mengatakan bahwa saat ini ada sebanyak 800 ekor sapi jantan disiapkan untuk menyambut Hari Raya Idul Adha.

"Kami bersama tim medik dan paramedik telah melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban untuk memastikan sehat dan layak dipotong pada Hari Raya Idul Adha 1445 H,” terangnya, Kamis (13/6/2024).

Dinas PPP Kota Pariaman terangnya, sudah mulai melakukan cek kesehatan hewan sejak 27 Mei sampai 7 Juni 2024 lalu. Hal itu untuk menjamin kelayakan hewan kurban.

“Cek kelayakan sudah jalan, seluruh sapi rutin dicek untuk menghadapi Idul Adha. Kami selalu melakukan cek kesehatan hewan bersama tim yang akan menentukan layak tidaknya hewan tersebut dengan menempel tag di telinga sapi,” bebernya.

Ia juga mengatakan bahwa pemeriksaan yang dilakukan yakni pemeriksaan kesehatan fisik calon sapi kurban mencakup umur ternak, serta sosialisasi kesehatan hewan.

“Selain itu, kita juga melakukan pemberian vitamin ke calon sapi kurban, pemasangan label hewan layak sembelih dan pemberian Surat Keterangan Kesehatan Hewan untuk 800 ekor ternak sapi jantan calon kurban,” tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa terkait penyakit mulut dan kuku atau PMK, ia menyebutkan bahwa pada tahun 2024 belum ada laporan hewan yang terjangkit. Sehingga hewan kurban yang sudah diperiksa layak dipotong pada Hari Raya Idul Adha.

“Kami juga mengimbau kepada peternak agar menjaga kebersihan kandang dan hewan ternak serta memperhatikan pakan hewan yang cukup dan berkualitas, serta pemberian vitamin dan mineral,” harapnya. (*/yki)

Baca Juga

Pemko Pariaman berencana akan melaksanakan Salat Idul Adha 1445 H/2024 M di Lapangan Merdeka pada Senin (17/6/2024).
Salat Idul Adha di Kota Pariaman Dipusatkan di Lapangan Merdeka
Kepala Dinas Pertanian Pesisisr Selatan, Madrianto mengatakan, bahwa pihaknya saat ini menurunkan sebanyak 21 petugas kesehatan hewan
Jadi Daerah Pemasok, 21 Petugas Keswan Pessel Lakukan Pemeriksaan Hewan Kurban
Kepala Dinas (Distan) Kota Padang, Yoice Yuliani mengatakan, pada Idul Adha 1445 H/2024 M, jumlah hewan kurban yang akan disembelih di Padang
Jumlah Hewan Kurban yang Disembelih di Padang Diprediksi 7 Ribu Ekor
Dinas Pertanian Kota Padang menurunkan tim kesehatan hewan (Keswan) untuk mengecek kesehatan hewan kurban di daerah tersebut.
2 Ribu Hewan Kurban Sudah Diperiksa, Distan Padang: yang Layak Dikurbankan 1.550 Ekor
Jumlah Hewan Kurban di Agam Diprediksi Turun
Jumlah Hewan Kurban di Agam Diprediksi Turun
Pemerintah Jamin Ketersediaan Hewan Kurban
Pemerintah Jamin Ketersediaan Hewan Kurban