5 Dampak Negatif Terlalu Sering Mengonsumsi "Bubble"

dampak buruk bubble

Ilustrasi minuman boba. [pixel - langgam.id]

Minuman yang memiliki topping bubble memanglah sangat enak, namun jika dikonsumsi secara berlebihan dapat mengakibatkan permasalahan

Langgam.id - Saat ini memang tengah marak beberapa jenis minuman bahkan sangat disukai oleh anak kecil hingga dewasa, salah satunya minuman dengan campuran bubble.

Minuman sejenis ini memang memiliki cita rasa yang sangat enak, karena dicampurkan dengan topping yang kenyal tersebut, atau yang lebih sering disebut bubble.

Namun perlu diketahui, ada beberapa dampak yang akan terjadi pada tubuh, jika terlalu sering mengonsumsi  bubble, bahkan juga akan berpengaruh kepada kesehatan.

Nah, berikut ini ada beberapa dampak buruk untuk kesehatan jika terlalu sering mengonsumsi  bubble

Baca juga; Punya Parfum Tak Terpakai, Coba Manfaatkan untuk Hal Ini

Risiko Diabetes

Biasanya, pada bubble akan terdapat kandungan gula yang berlebihan sehingga akan berpengaruh kepada jumlah kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Hal ini tentunya akan menyebabkan hormon pada tubuh tidak mampu menyerap gula dengan baik sehingga dapat menimbulkan risiko penyakit diabetes.

Masalah pada Sistem Pencernaan

Bubble diketahui terbuat dari tepung tapioka sehingga memiliki tekstur yang kenyal dan juga akan terasa lebih lengket.

Hal ini tentunya akan sangat buruk untuk organ pencernaan tubuh, sehingga akan menimbulkan masalah pada bagian tersebut.

Permasalahan Jantung

Sama halnya dengan diabetes, risiko datangnya penyakit jantung juga bisa disebabkan oleh gula yang berlebihan masuk ke tubuh.

Oleh karena itu, cobalah untuk mengatur bahkan menghindari untuk mengonsumsi jumlah konsumsi dari  bubble tersebut.

Munculnya Jerawat

Saat mengonsumsi minuman bubble, tentunya akan disertai dengan minuman yang memiliki kandungan susu agar terasa lebih nikmat dan juga manis.

Namun, hal ini juga akan berpengaruh kepada kesehatan kulit. Salah satunya adalah munculnya permasalahan pada kulit wajah, seperti komedo hingga jerawat yang parah.

Menambah Berat Badan

Untuk menambah berat badan dalam cakupan yang wajar tentunya sudah dianggap biasa, namun jika berlebihan juga akan mengakibatkan obesitas.

Baca juga: 3 Cara Menjaga Tubuh Tetap Wangi Meski Tidak Menggunakan Parfumdampa

Oleh karena itu, sebaiknya minuman tersebut harus dihindari oleh orang orang yang ingin menjaga berat badan atau dalam program diet.

Itulah beberapa dampak buruk untuk kesehatan jika terlalu sering mengonsumsi  bubble.

Baca Juga

Pahami Pentingnya MCU dan Manfaatnya untuk Tubuh
Pahami Pentingnya MCU dan Manfaatnya untuk Tubuh
Libur Lebaran, RSUP M Djamil Pastikan Siaga 24 Jam dan Poliklinik Tetap Buka
Libur Lebaran, RSUP M Djamil Pastikan Siaga 24 Jam dan Poliklinik Tetap Buka
Bagi anak-anak, apalagi yang baru menjalani puasa pertama, tentu tidak mudah untuk menahan rasa haus, lapar, serta beberapa emosi negatif
Berikut Tips Puasa Sehat dan Bugar
Kemenag sudah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu (1/3/2025). Ini berarti hari ini merupakan hari pertama pelaksanaan ibadah puasa
12 Tips Sehat dan Bugar Jalankan Puasa Ramadan
Menilik Layanan Pemeriksaan Kesehatan dengan MRI di Semen Padang Hospital
Menilik Layanan Pemeriksaan Kesehatan dengan MRI di Semen Padang Hospital
Simak Penjelasan Dokter Gizi Klinik SPH Soal Nutrisi yang Dibutuhkan Tubuh
Simak Penjelasan Dokter Gizi Klinik SPH Soal Nutrisi yang Dibutuhkan Tubuh