{"id":54920,"date":"2020-08-08T12:35:59","date_gmt":"2020-08-08T05:35:59","guid":{"rendered":"https:\/\/langgam.id\/?p=54920"},"modified":"2020-08-08T12:34:23","modified_gmt":"2020-08-08T05:34:23","slug":"warga-banuhampu-agam-terkonfirmasi-positif-covid-19","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/langgam.id\/warga-banuhampu-agam-terkonfirmasi-positif-covid-19\/","title":{"rendered":"Warga Banuhampu Agam Terkonfirmasi Positif Covid-19"},"content":{"rendered":"
Langgam.id - <\/strong>Kabupaten Agam kembali menambah angka pasien positif Covid-19, setelah satu warga Nagari Cingkariang, Kecamatan Banuhampu, inisial CH (42) terkonfirmasi positif Covid-19.<\/p>\n CH diketahui positif Covid-19, setelah dilakukan pool test<\/em> Covid-19 terhadap 256 spesimen di Kabupaten Agam.<\/p>\n \u201cCH berjenis kelamin laki-laki merupakan warga Cingkariang, Kecamatan Banuhampu,\u201d ujar Kepala Puskesmas Malalak, Defrizal Indra, sebagaimana dicuplik dari AMC<\/em><\/a>, Jumat (7\/8).<\/p>\n Dikatakan, CH diketahui terkonfirmasi Covid-19 setelah dilakukan pool test<\/em> Covid-19 terhadap 39 spesimen di Kecamatan Malalak, Selasa (4\/8).<\/p>\n \u201cCH warga Banuhampu, saat di pool test<\/em> ketika hendak membeli durian ke Malalak Selatan,\u201d katanya.<\/p>\n Saat ini, CH sudah dirujuk ke Diklat Padang Besi. Sementara itu, berdasarkan hasil pelacakan Puskesmas Malalak, setidaknya terdapat 26 orang yang telah melakukan kontak langsung dengan CH.<\/p>\n Baca Juga: <\/strong>Kasus Covid-19 Terus Bertambah di Guguak Tinggi Kabupaten Agam, Seluruh Warga Ikuti Tes Swab<\/strong><\/a><\/p>\n \u201cSetelah dilakukan wawancara dengan CH, direncanakan besok akan dilakukan uji swab kepada 26 orang yang memiliki kontak dengan beliau,\u201d tuturnya lagi.<\/p>\n Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Agam, Tri Pipo mengatakan, pool test<\/em> yang dilakukan di Kabupaten Agam merupakan tindak lanjut dari instruksi Gubernur Sumatera Barat.<\/p>\n \u201cUntuk Kabupaten Agam terdapat 256 spesimen yang diuji swab, hasil yang keluar tadi pagi, satu dinyatakan positif,\u201d ujarnya.<\/p>\n Hingga hari ini, total pasien positif Covid-19 di Kabupaten Agam mencapai 39 orang. 20 orang di antaranya sudah dinyatakan sembuh, 19 orang masih menjalani perawatan.\u00a0(Osh)<\/strong><\/p>\n","protected":false},"excerpt":{"rendered":" Langgam.id - Kabupaten Agam kembali menambah angka pasien positif Covid-19, setelah satu warga...Lanjutkan Membaca<\/a><\/span>","protected":false},"author":4,"featured_media":38017,"comment_status":"open","ping_status":"open","sticky":false,"template":"","format":"standard","meta":{"_jetpack_memberships_contains_paid_content":false,"footnotes":"","jetpack_publicize_message":"","jetpack_publicize_feature_enabled":true,"jetpack_social_post_already_shared":false,"jetpack_social_options":{"image_generator_settings":{"template":"highway","enabled":false},"version":2}},"categories":[1],"tags":[2590],"class_list":["post-54920","post","type-post","status-publish","format-standard","has-post-thumbnail","hentry","category-berita","tag-covid-19"],"jetpack_publicize_connections":[],"yoast_head":"\n