Kurangi Sampah Plastik, DLH Sumbar: Butuh Partisipasi Masyarakat

Kurangi Sampah Plastik, DLH Sumbar: Butuh Partisipasi Masyarakat

Aksi perangi sampah plastik DLH Sumbar (ist)

Langgam.id - Setiap tahun, penggunaan kantong plastik di Indonesia dan bahkan dunia terus meningkat. Padahal, butuh waktu lama untuk mengurai plastik setelah menjadi sampah.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sumatra Barat (Sumbar) Siti Aisyah mengimbau masyarakat untuk mengurangi penggunaan kantong plastik.

“Butuh partisipasi masyarakat untuk mengurangi penggunaan kantong plastik ini. Plastik ini tidak bisa dibiarkan saja. Butuh waktu lama untuk terurai. Bisa ratusan tahun lamanya, dan tentu itu akan berisiko tinggi di daratan apalagi laut," kata Siti Aisyah, Kamis (4/7/2019).

Menurutnya, perlu aksi nyata dalam memerangi sampah plastik. Seperti DLH Sumbar sendiri yang menggunakan gelas setiap rapat dan tidak lagi menyediakan minuman mengandung plastik sekali buang.

"Ini sudah kami terapkan secara bertahap. Kami telah mengimbau setiap OPD untuk tidak lagi menggunakan bahan mengandung plastik," katanya.

Selain itu, lanjut Siti Aisyiah, pemerintah kabupaten dan kota juga telah berencana menerapkan kantong plastik berbayar diberbagai supermarket dan pasar tradisional. Namun, penerapannya tentu belum merata di semua tempat.

Menurutnya, penerapan kantong plastik berbayar juga efektif dalam mengurangi sampah berbahan plastik. Bahkan, di luar negeri harga kantong plastik cukup tinggi, sehingga masyarakat membawa kantong sendiri dari rumahnya ketika berbelanja.

“Tapi kantongnya tidak dari plastik. Kantongnya khusus dan ramah lingkungan," tuturnya. (*/ICA)

Baca Juga

PT Supreme Energy Bantu Kontainer Sampah untuk DLH Kota Padang
PT Supreme Energy Bantu Kontainer Sampah untuk DLH Kota Padang
Sebelum Darurat Sampah
Sebelum Darurat Sampah
Transformasi Pengelolaan Sampah
Transformasi Pengelolaan Sampah
Memupuk Kesadaran Masyarakat Akan Pentingnya Pemilahan Sampah
Memupuk Kesadaran Masyarakat Akan Pentingnya Pemilahan Sampah
ILUSTRASI SAMPAH
Selama Libur Lebaran, Volume Sampah di Padang Naik 10 Persen
Tumpukan sampah di Pantai Padang
Pemprov Sumbar Minta Kabupaten Kota Antisipasi Peningkatan Sampah Saat Lebaran